Ridwan Kamil soal Pemilu 2019: Jabar Selalu Damai, Tak Ada Kaca Pecah

22 Maret 2019 16:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat ditemui oleh media. Foto: Okky Ardiansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat ditemui oleh media. Foto: Okky Ardiansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil optimistis penyelenggaraan Pemilu 2019 di daerahnya akan lancara. Mantan Wali Kota Bandung itu yakin Pilpres dan Pileg di Jabar akan berjalan damai.
ADVERTISEMENT
"Alhamdulillah ya, bahwa track record Jawa Barat itu tidak ada masalah, selalu damai. Saat Pilkada Serentak 2018 kemarin juga tidak ada kaca pecah, tidak ada peluru terlepas, tidak ada darah yang tumpah di Jawa Barat," ujarnya di Lapangan Gasibu Bandung, dilansir Antara, Jumat (22/3).
Ridwan Kamil meyakini suasana aman itu tak lepas dari faktor masyarakat dan aparat terkait yang memang sudah terlatih.
"Sehingga kami meyakini bahwa pelaksanaan pemilu serentak 2019 di Jabar akan sama seperti Pilkada 2018, yaitu damai dan lancar, aman serta kondusif," katanya.
Ridwan Kamil Foto: Garin Gustavian/kumparan
Dalam kesempatan yang sama, Ridwan Kamil menyampaikan tiga hal terkait keamanan Pemilu 2019. Pertama, ia mengajak masyarakat untuk ikut menyukseskan Pemilu dan meminta TNI-Polri senantiasa melaksanakan tugas pengawalan keamanan sebaik-baiknya.
ADVERTISEMENT
"Dan TNI-Polri untuk mengawal dan menjadikan tugas ini sebagai kemuliaan, amal ibadah, karena inilah momen untuk meneruskan cita-cita pembangunan Indonesia," ia menambahkan.
Kedua, ia meminta seluruh pihak untuk senantiasa mewaspadai dan berupaya menetralisir hal-hal yang berpotensi mengganggu keamanan jelang Pemilu 2019.
"Dan yang ketiga, kami meminta Babinsa dan Babinkamtibnas untuk membuat masyarakat tidak terprovokasi berita hoaks yang berpotensi membuat gaduh hingga memecahbelah persatuan," pria yang akrab disapa Kang Emil itu menegaskan.