Riwayat Gempa Berpotensi Tsunami di Tasikmalaya

17 Desember 2017 7:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Gempa bumi berkekuatan 6,9 magnitudo terjadi pada Jumat (15/12) malam pukul 23:47 WIB. Diketahui titik pusat gempa berada di 11 km sebelah barat daya Tasikmalaya. BMKG sempat mengumumkan gempa ini berpotensi tsunami.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya sekali zona selatan Jawa Barat mengalami gempa bumi berpotensi tsunami. Di sepanjang sejarah, gempa berpotensi tsunami sudah 3 kali terjadi di selatan Jawa Barat dalam kurun waktu 115 tahun terakhir.
Pada 1903, gempa berkekuatan 8,1 M terjadi di selatan Jawa Barat. Diperkirakan gempa tersebut menimbulkan kerusakan di Banten dan Jawa Barat. Pada 2006, gempa 7,8 magnitudo memicu tsunami Pangandaran. Karena tsunami ini 668 korban tewas, 65 orang hilang, dan 9.299 orang luka-luka. Pada tahun 2009, gempa berkekuatan 7 magnitudo terjadi di Tasikmalaya.
Yang menarik, pusat gempa Tasikmalaya 2017 hanya berjarak 50 km dari pusat gempat Tasikmalaya 2009. Keduanya terjadi akibat pertumbukan lempeng Eurasia dan Indo-Australia.
----------------------
Tonton video lainnya dengan pin topik Eureka!
ADVERTISEMENT