Rizieq Serukan Anggota FPI Mundur Massal, PBB Tak Ambil Pusing

29 Januari 2019 14:37 WIB
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anggota FPI di depan Kedubes AS. (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Anggota FPI di depan Kedubes AS. (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
ADVERTISEMENT
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Syihab menyerukan agar kadernya yang ada di Partai Bulan Bintang (PBB) mundur secara massal, menyusul sikap PBB yang mendukung Jokowi-Ma'ruf di Pilpres 2019.
ADVERTISEMENT
Sekjen PBB Afriansyah Noor menanggapi santai maklumat Rizieq tersebut. Ia menjelaskan, FPI selama ini belum secara resmi dan penuh mendukung PBB.
"Silakan saja masih banyak ormas dan umat yang paham dengan langkah Ketum (Yusril Ihza Mahendra) dan PBB," kata Ferry kepada kumparan, saat dihubungi, Selasa (29/1)
Habib Rizieq berdoa di tengah Aksi 212 Pada 21 Februari 2017. (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Habib Rizieq berdoa di tengah Aksi 212 Pada 21 Februari 2017. (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
Ferry mengatakan, setelah melabuhkan dukungan ke Jokowi-Ma'ruf Amin, PBB saat ini tetap fokus bekerja agar lolos ke parlemen di Pileg 2019. "Kami akan kerja fokus dan lolos diparlemen dengan angka 6 persen," tuturnya. Syarat lolos parlemen adalah 4 persen suara sah nasional.
"Jadi biarkan takdir kami ditentukan kami sendiri dengan hanya bekerja dan berdoa mendapat rida dari Allah SWT," imbuh Ferry.
ADVERTISEMENT
Ferry menegaskan, dengan sudah resmi mendukung pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin, ia memastikan semua kader PBB dan simpatisan akan memenangkan pasangan petahana itu.
"Dengan masuknya PBB, kekuatan Islam akan melihat ini dan ketum kami menjadi ikon yang nyata kerja buat bela islam bela rakyat bela NKRI," pungkasnya.
Presiden Jokowi (kanan) terima Yusril Ihza Mahendra (kiri) di ruang kerja, Istana Bogor, Jawa Barat. (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi (kanan) terima Yusril Ihza Mahendra (kiri) di ruang kerja, Istana Bogor, Jawa Barat. (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
Sebelumnya, Rizieq Syihab mengeluarkan maklumat yang meminta agar anggota FPI yang menjadi kader PBB mengundurkan diri massal.
"Diserukan kepada segenap aktivis FPI dan sayap juangnya beserta semua simpatisan FPI dan seluruh umat Islam pendukung hasil Ijtima Ulama di mana pun berada, yang menjadi pengurus atau caleg PBB untuk segera mengundurkan diri massal dari kepengurusan mau pun caleg PBB," kata Rizieq dalam keterangan pers Maklumat PA 212, Senin (28/1).
ADVERTISEMENT