news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Saat Prabowo Terkejut Dikunjungi Titiek, Tutut, dan Mamiek Soeharto

21 Februari 2019 20:28 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Capres no urut 02 Prabowo Subianto, (keempat kiri) menerima relawan Rabu Biru Indonesia (RBI) di Hambalang, Rabu (20/2). Foto: Dok. Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi
zoom-in-whitePerbesar
Capres no urut 02 Prabowo Subianto, (keempat kiri) menerima relawan Rabu Biru Indonesia (RBI) di Hambalang, Rabu (20/2). Foto: Dok. Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi
ADVERTISEMENT
Ada momen yang membuat calon presiden Prabowo Subianto kelabakan saat menerima dukungan para relawan yang tergabung dalam Rabu Biru Indonesia (RBI) dari seluruh Indonesia di Padepokan Hambalang, Bogor, Rabu (20/2).
ADVERTISEMENT
Ketua Umum Partai Gerindra itu tidak menduga akan kedatangan tamu istimewa di antara para relawan emak-emak, bapak-bapak, dan milenial yang hadir. Ternyata, Titiek Soeharto yang hadir memimpin relawan, turut serta mengajak saudarinya, Siti Hardijanti Indra Roekmana (Mbak Tutut) dan Siti Hutami Endang Adiningsih (Mamiek Soeharto).
Betapa kagetnya Prabowo karena untuk pertama kalinya tiga putri Presiden ke-2 RI Soeharto datang berkunjung bersamaan ke Hambalang.
“Saya sungguh kaget didadak oleh Mbak Tutut. Biasanya sebagai pasukan komando, Kopassus, saya mendadak musuh. Kami menyerang ketika musuh dalam keadaan tidak siap. Tapi sekali ini saya didadak,” ujar Prabowo dalam sambutannya yang memicu tawa, sebagaimana dalam rilis, Kamis (21/2).
Capres no urut 02 Prabowo Subianto, (ketiga kiri) menerima relawan Rabu Biru Indonesia (RBI) di Hambalang, Rabu (20/2). Foto: Dok. Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi
Ekspresi Prabowo yang lucu membuat para hadirin tertawa. Aula Senopati tempat acara berlangsung pun bergemuruh. Menurut Prabowo, kalau saja dia diberi tahu sebelumnya akan dikunjungi Mbak Tutut, tentu akan menyiapkan penyambutan khusus.
ADVERTISEMENT
Prabowo bercerita, dulu semasa masih menjadi perwira muda, dia sempat dikunjungi oleh budenya, kakak Pak Sumitro. Karena tahu budenya akan datang, dia meminta para pembantunya membersihkan seluruh sudut rumah. Mulai dari kamar mandi sampai kamar tidur.
“Seprei, dan sarung bantal saya minta diganti. Biasa kan kalau emak-emak, ibu-ibu datang berkunjung, semua dikontrol,” ujarnya sambil tertawa.
Dalam kunjungan Mbak Tutut kali ini Prabowo benar-benar merasa tidak siap. Jadi dia merasa cukup kelabakan. Untungnya Mbak Tutut tidak sempat melakukan inspeksi ke berbagai penjuru dan sudut rumahnya.
Prabowo mengaku gembira dan bahagia dikunjungi oleh Mbak Tutut, Titiek Soeharto, Mamiek Soeharto dan rombongan. Dalam kesempatan itu dia banyak bercerita tentang pengalamannya bersama Pak Harto.
Capres no urut 02 Prabowo Subianto, (ketiga kiri) menerima relawan Rabu Biru Indonesia (RBI) di Hambalang, Rabu (20/2). Foto: Dok. Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi
Mulai dari cerita yang lucu sampai pengalaman berharga mendapat pelajaran penting dari Pak Harto tentang diplomasi, komunikasi, dan hikmah hidup lainnya. Salah satunya, ketika menerima tamu yang ekspresinya semua sama. Lepas setuju atau tidak terhadap apa yang disampaikan sang tamu.
ADVERTISEMENT
“Pak Harto selalu mengangguk-angguk sambil tersenyum,” ujarnya sambil memperagakan gaya Pak Harto.
Hadirin tersenyum terbahak-bahak mendengar cerita Prabowo. Dengan ekspresi lucu dia menangkupkan kedua tangannya, dan menundukkan tubuh ke Mbak Tutut, meminta maaf.