Sandi Akui Anies Salah Satu Nama Kuat di Pilpres 2019

2 Juli 2018 22:56 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sandi ke rumah CT (Foto: Paulina/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sandi ke rumah CT (Foto: Paulina/kumparan)
ADVERTISEMENT
Nama Gubernur DKI Anies Baswedan terus menjadi salah satu kandidat terkuat yang akan maju dalam Pilpres 2019. Beberapa partai masih menggodok kemungkinan Anies dipasangkan dengan sejumlah tokoh.
ADVERTISEMENT
Begitu pun dengan Ketua Pemenangan Pemilu Gerindra Sandiaga Uno. Sandi mendengar nama Anies masuk ke dalam bursa pencapresan di 2019. Namun, ia menyerahkan seluruh keputusan kepada mitra koalisi terkait pencalonan Anies dalam pemilihan presiden.
"Saya juga dengar hal yang sama. Tapi menurut saya kita serahkan kepada mitra koalisi," kata Sandi di Balai Kota, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (2/7).
Menurutnya, selain nama Anies, terdapat beberapa nama yang juga diharapkan masyarakat akan maju dalam Pilpres 2019. Untuk itu, Gerindra masih memiliki waktu yang cukup untuk menentukan calon terbaik yang akan diusung.
"Banyak harapan yang dijatuhkan ke nama-nama tadi, Pak Anies, Pak Prabowo menyebut juga ada keinginan mitra koalisi untuk mengerucutkan nama-nama. Kita punya sekitar 30 hari lagi untuk memutuskan," kata dia.
ADVERTISEMENT
Meski demikian, dalam menyambut pemilihan presiden, Gerindra akan tetap mengusung isu perekomian untuk merebut hati masyarakat. Selain itu, bagaimana koalisi dapat mempersatukan masyarakat tanpa memecah belah.
"Saya garis bawahi, karena saya turun juga di Pilkada dan pembicaraan antarmitra koalisi, isu ekonomi ini tepat sekali diangkat Pak Prabowo sebagai keinginan kita mempercepat pembangunan. Menyoroti hal yang perlu perbaikan ke depan. Bagaimana mempersatukan, tidak memecah belah. Politik adalah politik silaturahim," pungkasnya.