Sandi Pantau Penataan Trotoar Sudirman-Thamrin 3 Hari Sekali

15 Juli 2018 11:24 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sandiaga Uno di tiba di Jakarta International Equestrian Park, Jakarta Timur untuk meninjau venue equestrian untuk Asian Games 2018. (Foto: Yuana Fatwalloh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sandiaga Uno di tiba di Jakarta International Equestrian Park, Jakarta Timur untuk meninjau venue equestrian untuk Asian Games 2018. (Foto: Yuana Fatwalloh/kumparan)
ADVERTISEMENT
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno optimistis pembangunan fasilitas jelang Asian Games 2018 rampung pada 31 Juli mendatang. Sampai target penyelesaian akhir Juli nanti, Sandi mengatakan pihaknya akan menggerebek persiapan Asian Games.
ADVERTISEMENT
Gerebek persiapan Asian Games akan dilakukan tiga hari sekali untuk memastikan penataan trotoar di Jalan Sudirman-Thamrin dapat selesai tepat waktu.
"Kita akan melakukan gerebek kesiapan Sudirman-Thamrin jadi tiga hari sekali," ujar Sandiaga di Koja, Jakarta Utara, Minggu (15/7).
Trotoar di kawasan Senayan Belum Rampung (Foto: Helmi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Trotoar di kawasan Senayan Belum Rampung (Foto: Helmi/kumparan)
“Persiapan terus kita persiapkan. Jalan Sudirman-Thamrin sebagai koridor utama, insyaallah tanggal 22 Juli (sudah) lurus, mulus, dan rapi rata. Itu sudah kita commit dan trotoarnya 31 Juli semua sudah siap menghadapi Asian Games. Jadi kita akan melakukan gerebek,” lanjutnya.
Trotoar di Jalan Gerbang Pemuda. (Foto: Garin Gustavian Irawan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Trotoar di Jalan Gerbang Pemuda. (Foto: Garin Gustavian Irawan/kumparan)
Gerebek persiapan Asian Games akan dilaksanakan tiga hari sekali. Namun, Sandi belum mengungkapkan mulai kapan gerebek dilakukan.
“Nanti tim dari DKI bekerja sama dengan masyarakat, kita akan susurin Sudirman-Thamrin. Kita akan rapikan, kita ajak juga tertibkan masyarakat untuk menjaga koridor utama. Kita sebagai tampang muka dari Indonesia mengadapi Asian Games itu rapi dan bisa dibanggakan,” tutup Sandi.
ADVERTISEMENT