Sandi: Pesan SBY, Sampaikan Keluhan Masyarakat Saat Debat

13 Januari 2019 16:59 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cawapres Sandiaga Uno usai dari kediaman SBY di Mega Kuningan, Jakarta, Kamis (10/1). (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Cawapres Sandiaga Uno usai dari kediaman SBY di Mega Kuningan, Jakarta, Kamis (10/1). (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
ADVERTISEMENT
Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno membeberkan pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono pada Kamis (10/1) lalu. Sandi mengatakan pesan SBY dalam pertemuan itu sederhana saja, yakni menyampaikan masalah rakyat dengan bahasa sederhana.
ADVERTISEMENT
"Pak SBY hanya menyampaikan, sampaikan apa keluhan masyarakat, dan sampaikan harapan-harapan. Itu pesan dari Pak SBY," kata Sandi di Cilincing, Jakarta Utara, Minggu (13/1)
Tak hanya itu, pesan SBY lainnya kepada Prabowo-Sandi adalah kedua paslon 02 itu harusmampy menebar optimisme terhadap masa depan Indonesia ke depan.
"Menebar harapan optimisme terhadap Indonesia ke depan, dan Indonesia baru, menang," ucap Sandi.
Ia mengaku ia dan Prabowo serta SBY selalu berkoordinasi tentang rencana pemutakhiran visi misi yang rencananya akan disampaikan oleh Prabowo, Besok, Senin(14/1). Untuk waktu dekat, Sandi mengatakan, belum ada pertemuan lanjutan dengan SBY.
"Belum ada, belum ada. Kita persiapan visi misi dulu besok," tegas Sandi.
Sebelumnya, calon presiden dan calon wakil presiden 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mengunjungi kediaman Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhyono (SBY) di Mega Kuningan, Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Prabowo-Sandi datang bersamaan sekitar pukul 15.00 WIB ditemani oleh Waketum Partai Gerindra, Sugiono dan Sekjen Gerindra Ahmad Muzani. Mereka terlihat kompak menggunakan pakaian berwarna biru
Prabowo tak mengeluarkan sepatah katapun, ia hanya menyapa para awak media yang telah menunggu pertemuan itu dengan melempar senyuman dan lambaian tangan. Prabowo-Sandi kemudian langsung masuk ke kediaman SBY.