Sandi Tak Masalah Demokrat Fokus di Pileg: Kami Sepakat Bagi Tugas

3 Maret 2019 10:43 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cawapres 02 Sandiaga Uno saat diwawancarai wartawan. Foto: Ferry Fadhlurrahman/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Cawapres 02 Sandiaga Uno saat diwawancarai wartawan. Foto: Ferry Fadhlurrahman/kumparan
ADVERTISEMENT
Pidato politik Komandan Komando Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengisyaratkan partainya akan fokus di Pileg 2019, bukan di Pilpres. Hal ini membuat Demokrat dinilai tak serius mendukung Prabowo-Sandi Pilpres 2019.
ADVERTISEMENT
Apalagi, saat memberikan rekomendasi, AHY tak menyebut Prabowo sebagai presiden RI kelak. Ia menyebut rekomendasi itu diberikan kepada siapa pun presiden yang nanti terpilih di Pilpres 2019.
Menanggapi hal itu, cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno mengatakan, dirinya terus berkomunikasi dengan AHY selama masa kampanye ini. Sandi tak masalah AHY dan Demokrat lebih fokus ke Pileg dibanding Pilpres. Terlebih, saat ini AHY mengemban tugas baru sebagai pimpinan pemenangan Demokrat.
"Saya baru bertemu bertemu Mas AHY minggu lalu, terus saya WA-WA-an cukup intens dengan beliau dan memang beliau menyampaikan untuk Prabowo-Sandi kuat, Demokrat harus kuat dan saya sepakat. Jadi dia bilang kita bagi tugas dia memastikan bahwa Demokrat kuat dan di daerah-daerah yang demokrat kuat bersama Prabowo-Sandi. Kita dorong," kata Sandi usai berdialog dengan New Mandala Finished, di Jalan Jenggala, Jakarta Selatan, Minggu (3/3).
AHY bernyanyi usai menyampaikan pidato Rekomendasi Partai Demokrat kepada Presiden Indonesia mendatang di XXI Ballroom Djakarta Theater, Jakarta, Jumat, (1/3). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Sinergi antara Partai Demokrat dengan Timses Prabowo sudah dirasakan betul oleh Sandi. Saat dirinya berkunjung ke Majalengka, Jawa Barat, Sandi ditemani oleh kader Partai Demokrat untuk bertemu dengan warga.
ADVERTISEMENT
"Saya realistis saja Mas AHY sampaikan, ‘mas kita harus bersinergi dan kita terus memastikan hubungan antara Partai Demokrat dan koalisi adil makmur Prabowo-Sandi terus langgeng, Demokrat harus kuat, parpol lain harus kuat, karena Prabowo-Sandi harus didukung sama koalisi yang kuat juga," jelas dia.
Sandi juga mencoba realistis bersama dengan Partai Demokrat. Dia akan memaksimalkan nama besar kader Demokrat di beberapa daerah untuk memperkuat dukungan terhadap Demokrat dan kemenangan Prabowo-Sandi.
"Kita fokus kerja aja. Saya yakin kalau kita fokus 45 hari ke depan saya yakin momentum ada di kita, sentimen positif ada di Prabowo-Sandi menuju 3 debat terakhir kita harapkan terus bisa memberikan kontribusi positif terhadap elektabilitas Prabowo-Sandi," ucap dia.
ADVERTISEMENT