Sandiaga Uno Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila di Lapangan Monas

1 Juni 2018 9:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sandiaga pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila. (Foto: Mirsan Simamora/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sandiaga pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila. (Foto: Mirsan Simamora/kumparan)
ADVERTISEMENT
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno pimpin upacara pengibaran merah putih di Lapangan eks Parkir IRTI, Monas, Jakarta Pusat, Jumat (1/6). Upacara tersebut dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada 1 Juni 1945.
ADVERTISEMENT
Sandi tampak mengenakan seragam korpri dan peci warna hitam. Dalam upaca tersebut juga dihadiri Nur Aisiyah Uno dan Ferawati Baswedan serta sejumlah pejabat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) DKI Jakarta.
Sandiaga pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila. (Foto: Mirsan Simamora/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sandiaga pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila. (Foto: Mirsan Simamora/kumparan)
Dalam sambutannya, Sandi membacakan pidato Presiden Jokowi yang menyebutkan Indonesia sebentar lagi akan merayakan hari kemerdekaan. Oleh karena itu Pancasila diharapkan menjadi bagian dari masyarakat hingga akhir hayat.
“Salam sejahtera bagi kita semua. Saudara-saudara sebangsa setanah air, sebentar lagi kita akan merayakan hari kemerdekaan Indonesia yang ke 73. Insya Allah sampai akhir zaman Pancasila akan terus mengalir di denyut nadi warga Indonesia,” ujar Sandi di hadapan peserta upacara.
Dalam kesempata itu, rangkaian acara tersebut juga diisi oleh parade musik.
ADVERTISEMENT