Serbuan Kutu Bikin Polisi di Paris Bertekuk Lutut

6 Mei 2019 15:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kutu Kasur Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Kutu Kasur Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Polisi seharusnya tidak akan gentar melawan penjahat kelas kakap sekalipun. Tapi itu jika penjahatnya manusia, bagaimana jika kutu? Rupanya polisi bertekuk lutut berhadapan dengan hama parasit ini.
ADVERTISEMENT
Hal ini terjadi di Paris pada Minggu (5/5), seperti diberitakan AFP. Kantor polisi di distrik ke-19, sebelah utara ibu kota Prancis, itu terpaksa ditutup karena serbuan kutu.
"Kantor polisi ditutup hingga pemberitahuan lebih lanjut!" bunyi tulisan di pintu kantor polisi.
Menurut serikat aliansi polisi Prancis, kantor polisi itu ditutup karena kutu-kutu membuat "kondisi kerja tidak layak".
Ilustrasi polisi di Paris Foto: REUTERS/Christian Hartmann
Masalah muncul sejak tiga pekan lalu. Kutu-kutu yang entah dari mana datangnya menggigiti dan mengisap darah para polisi. Mereka langsung gatal luar biasa. Kutu-kutu yang bisa hinggap di rambut hingga pakaian ini juga terbawa ke rumah para polisi.
"Beberapa rekan kami ke dokter setelah digigit. Masalahnya, mereka membawa kutu ini pulang dan menggigit anak-anak, ini tidak bisa dibiarkan," kata Emmanuel Cravello, seorang polisi.
ADVERTISEMENT
Saking seriusnya masalah ini, serikat polisi Prancis akan bertemu dengan Menteri Dalam Negeri Christophe Castaner untuk membahasnya. Mereka mendesak kantor polisi itu dibersihkan dari hama, tindakan yang seharusnya dilakukan sejak lama.