Setnov Akan Dikonfrontir dengan Dokter RS Medika di Sidang Fredrich

18 Mei 2018 20:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Setya Novanto bersaksi di sidang Bimanesh Sutarjo (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Setya Novanto bersaksi di sidang Bimanesh Sutarjo (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Setya Novanto akan kembali bersaksi untuk terdakwa kasus dugaan merintangi penyidikan e-KTP, Fredrich Yunadi. Rencananya, Setnov akan dikonfrontir dengan sejumlah saksi lain.
ADVERTISEMENT
"Sesuai dengan permohonan tim penasihat hukum, ada SN (Setnov), ada Alia, dr Michael, Hafil, Nana Triatna, dan Indri Astuti, sama Abdul Aziz. Kita panggil dulu," ujar jaksa KPK Muhammad Takdir Suhan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Jumat (18/5).
Sederet nama itu merupakan dokter yang bekerja di rumah sakit Medika Permata Hijau. Saat Setnov mengalami kecelakaan, mantan Ketua DPR tersebut, langsung dilarikan ke RS Medika.
Sidang lanjutan Fredrich Yunadi  (Foto: Antara/Sigid Kurniawan)
zoom-in-whitePerbesar
Sidang lanjutan Fredrich Yunadi (Foto: Antara/Sigid Kurniawan)
Akan tetapi, kejanggalan demi kejanggalan pun muncul. Fredrich yang kala itu menjadi pengacara Setnov di kasus e-KTP, diduga merancang skenario agar kliennya dapat dirawat di RS Medika, untuk menghindari panggilan KPK.
Fredrich didakwa bersama Bimanesh Sutardjo, dr RS Medika yang kini sudah berstatus terdakwa. Keduanya diduga memanipulasi data medis Setnov, dari yang semula hipertensi, menjadi kecelakaan.
ADVERTISEMENT
Kendati belum mendapatkan konfirmasi lebih lanjut terkait kehadiran Setnov, Takdir memastikan, panggilan sudah disampaikan dengan layak kepada narapidana Lapas Sukamiskin Bandung tersebut.
Dokter Bimanesh Sutarjo di Pengadilan Tipikor. (Foto: Kelik Wahyu/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Dokter Bimanesh Sutarjo di Pengadilan Tipikor. (Foto: Kelik Wahyu/kumparan)
"Apakah datang atau tidak, kita belum tahu. Kami sudah panggil patut sesuai dengan permintaan majelis. Tapi apakah datang atau tidak, tunggu Senin," kata Takdir.
Setnov sudah pernah dihadirkan bersaksi untuk Fredrich pada Kamis (3/5). Dia didatangkan bersama istrinya, Deisti Astriani Tagor.
Tak hanya dalam persidangan Fredrich, Setnov pun sebelumnya juga telah dihadirkan sebagai saksi untuk Bimanesh. Dalam persidangan, Setnov merinci kejadian sebelum dan sesudah peristiwa kecelakaan itu terjadi.