Situasi Palu Membaik, Sandi Akan Kunjungi untuk Bertemu Relawan

1 November 2018 22:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cawapres nomor urut 2 Sandiaga Uno menjadi pembicara dalam acara Milenial Fest di Jakarta, Minggu (28/10/2018). (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Cawapres nomor urut 2 Sandiaga Uno menjadi pembicara dalam acara Milenial Fest di Jakarta, Minggu (28/10/2018). (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
ADVERTISEMENT
Kondisi Kota Palu, Sulawesi Tengah, usai dilanda gempa dan tsunami kini telah berangsur membaik. Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno berencana mengunjungi Palu untuk memenuhi undangan para relawan pada Jumat (2/11).
ADVERTISEMENT
"Rekan-rekan dari relawan menginginkan saya datang sendiri ke sana. Jadi, saya memenuhi undangan dari mereka dan mereka ingin disentuh sebagai bagian dari kepedulian kita," kata Sandi di Media Centre Prabowo-Sandi, Jakarta Selatan, Kamis (1/11).
Tim SAR melakukan pencarian korban dengan menggunakan alat berat di lokasi terdampak pergerakan atau pencairan tanah (likuifaksi) di Petobo Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (10/10).  (Foto:  ANTARA FOTO/Yusran Uccang)
zoom-in-whitePerbesar
Tim SAR melakukan pencarian korban dengan menggunakan alat berat di lokasi terdampak pergerakan atau pencairan tanah (likuifaksi) di Petobo Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (10/10). (Foto: ANTARA FOTO/Yusran Uccang)
Sandi menegaskan kunjungannya bukan untuk berkampanye, sebab ia sebelumnya menolak berkampanye di daerah tersebut. Justru, ia mengaku ingin mengurangi nuansa politis dan memastikan tidak ada kegiatan yang berkaitan dengan penggalangan suara di Palu.
"Karena kunjungan ini menyerahkan bantuan kita tidak ada kegiatan kita yang berkaitan dengan penggalangan suara dan penggalangan kekuatan politik yang ada di sana," ungkapnya.
Dalam kunjungannya, Sandi rencananya juga akan menyerahkan bantuan yang telah dikumpulkan sebelumnya untuk korban bencana di Palu. "Kita punya komitmen untuk menyerahkan bantuan yang kemarin sudah dikumpulkan," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi Dahnil Simanjuntak sebelumnya menyatakan kampanye di wilayah bencana Sulawesi Tengah akan dihentikan sementara. Prabowo-Sandi akan berfokus pada penghimpunan relawan dan bantuan untuk korban bencana di wilayah tersebut.
“Seluruh kegiatan kampanye di daerah Sulawesi Tengah dan sekitarnya, disepakati untuk dihentikan sementara. Bahkan, beberapa jadwal kunjungan di sekitar Sulawesi seperti Gorontalo yang harusnya didatangi cawapres Sandiaga Uno hari ini dibatalkan,” kata Dahnil dalam keterangan tertulisnya, Senin (1/10).