Sohibul: PKS Harus Naik Jadi Partai Papan Atas

30 Januari 2019 13:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden PKS Muhammad Sohibul Iman (Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden PKS Muhammad Sohibul Iman (Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presiden PKS Sohibul Iman mengajak seluruh kadernya untuk menyeimbangkan fokus di Pemilu 2019. Sohibul mengungkapkan, hasil sebuah survei menunjukkan 85 persen rakyat Indonesia lebih fokus kepada pilpres, sementara 15 persen sisanya fokus kepada pileg.
ADVERTISEMENT
Atas dasar itu, Sohibul mengajak kadernya untuk menyeimbangkan keduanya. Dengan demikian, kata dia, maka elektabilitas partai juga terangkat.
“Survei membuktikan bahwa hari ini rakyat Indonesia 85 persen memikirkan pilpres, pileg cuma 15 persen. Jadi kalau kita lari dari kampanye pilpres berarti kita lari dari peluang 85 persen menuju kepada 15 persen,” kata Sohibul di Grand Sahid Hotel, Jakarta Pusat, Rabu (30/1).
Ketua Fraksi PKS, Jazuli Juwaini. (Foto: Raga Imam/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Fraksi PKS, Jazuli Juwaini. (Foto: Raga Imam/kumparan)
Sohibul kembali menegaskan kepada kadernya untuk menyeimbangkan fokus kepada pilpres dan pilpres. Jika seimbang, Sohibul optimistis PKS dapat meraih perolehan suara nasional minimal 12 persen.
“Oleh sebab itu kita harus menyeimbangkan dua-duanya. Pilpres harus kita menangkan, pileg juga harus kita menangkan. PKS harus naik menjadi partai papan atas dengan minimal 12 persen,” tegasnya.
ADVERTISEMENT
“Oleh sebab itu kita harus bisa menari di atas dua gendang, pilpres dan pileg. Di koalisi, insyaallah semua kesepakatan, semua target kita sepakati dan kita berjuang memenangkan Pilpres,” pungkasnya.
PKS menggelar Konsolidiasi Nasional Anggota DPD-DPRD PKS. Dalam acara ini, turut hadir Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini dan Ketua Dewan Majelis Syuro Salim Segaf Al Jufri.