Suasana Salat Subuh Berjemaah Peringati Aksi 411

5 November 2017 6:35 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Usai salat subuh berjamaah di Masjid Tanah Abang  (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Usai salat subuh berjamaah di Masjid Tanah Abang (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Sejumlah orang memenuhi Masjid Al Makmur Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Minggu (5/11) sejak dini hari. Selain ingin menunaikan ibadah salat Subuh, mereka datang ke Masjid itu untuk memperingati satu tahun demonstrasi bertajuk aksi Bela Islam 411.
ADVERTISEMENT
Di antara jemaah salat Subuh, tampak beberapa tokoh yang tergabung dalam Presidium Alumni 212. Semisal Ketua Presidium Alumni 212 Slamet Maarif, Novel Bamukmin, dan pengacara Eggi Sudjana.
Selepas salat Subuh berjemaah, Eggi Sudjana berceramah. Dia menyampaikan kandungan dari Surat Muhammad ayat 7. "Siapa yang mau bela Allah, maka Allah akan bela kamu," kata Eggi saat membacakan terjemahan ayat Al Quran yang dibacanya.
Usai salat subuh berjamaah di Masjid Tanah Abang  (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Usai salat subuh berjamaah di Masjid Tanah Abang (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
Dalam ceramahnya, Eggi juga menyinggung persoalan pemerintahan yang sedang dijalankan Presiden Joko Widodo. Menurutnya, seharusnya pemerintah tidak membedakan antara agama dan politik.
"Saya sampaikan kita beda pendapat dengan jokowi yang memisahkan agama dan politik. Dalam Islam tidak mungkin pisahkan agama dan politik. Karena dalam sila pertama menjelaskan tentang ketuhanan tidak bisa dipisahkan. Jadi dalam politik tidak bisa dipisahkan agama dan politik," katanya.
ADVERTISEMENT
Selepas Eggi berbicara, Imam Besar FPI Rizieq Syihab terdengar menyapa jemaah. Rizieq yang saat ini masih berada di Arab Saudi menyampaikan pesanya lewat sambungan telepon.
"Selamat ulang tahun barikade 411, saya berterima kasih kepada semua yang sudah ikut dan terlibat dalam aksi ini terutama kepada ulama, umat islam dan ormas kebangsaan khususnya para laskar, semoga ummat Islam bersatu," kata RIzieq.
Setelah menyelesaikan kegiatan di Masjid Al Makmur, massa alumni aksi 212 berencana bertolak ke Balai Kota Jakarta dan Monumen Nasional (Monas).
Usai salat subuh berjamaah di Masjid Tanah Abang  (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Usai salat subuh berjamaah di Masjid Tanah Abang (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)