news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Tanpa Arak-arakan, Jokowi dan Ma'ruf Amin Tiba di KPU

10 Agustus 2018 9:41 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Relawan Jokowi memadati area Gedung KPU, Jakarta Jumat (10/8/2018). (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Relawan Jokowi memadati area Gedung KPU, Jakarta Jumat (10/8/2018). (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Setelah berkumpul dan mendeklarasikan diri di Gedung Joang 45, Menteng, Jakarta Pusat, pasangan capres-cawapres Joko Widodo dan Ma'ruf Amin berangkat menuju Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat. Jokowi dan Ma'ruf berangkat dengan menggunakan mobil Innova.
ADVERTISEMENT
Pantauan kumparan di Gedung KPU, Jumat (10/8), Jokowi dan Ma'ruf Amin tiba sekitar pukul 09.29 WIB. Keduanya didampingi oleh simpatisan, ketua umum dan sekjen dari parpol pendukung. Mereka bergerak dari Gedung Joang, tanpa arak-arakan.
Jokowi dalam kesempatan sebelumnya menyatakan masih berduka dengan kondisi di Lombok, NTB, akibat gempa.
Relawan Jokowi memadati area Gedung KPU, Jakarta Jumat (10/8/2018). (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Relawan Jokowi memadati area Gedung KPU, Jakarta Jumat (10/8/2018). (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
Begitu tiba, Jokowi dan Ma'ruf Amin disambut oleh teriakan dari pendukungnya yang sudah menunggu sejak pagi hari. Setelah sesaat menyapa pendukung, Jokowi dan Ma'ruf langsung masuk ke Gedung KPU.
Jokowi-Ma'ruf merupakan pasangan calon presiden dan wakil presiden yang mendaftar KPU. Pendaftaran dilakukan setelah pengumuman cawapres untuk Jokowi diumumkan
Jokowi dan Ma'ruf Amin tiba di Gedung Joang 45, Jumat (10/8/2018). (Foto: Aprilandika Pratama/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jokowi dan Ma'ruf Amin tiba di Gedung Joang 45, Jumat (10/8/2018). (Foto: Aprilandika Pratama/kumparan)