Temui Jokowi, Menlu Palestina Sampaikan Terima Kasih atas Dukungan RI

15 Oktober 2018 13:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri Palestina di Istana Merdeka. (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri Palestina di Istana Merdeka. (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo siang ini menerima kedatangan Menteri Luar Negeri Palestina Riyad al-Maliki di beranda Istana Merdeka, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.
ADVERTISEMENT
Dalam pertemuan tersebut, Jokowi menerima pesan dari Presiden Mahmoud Abbas yang disampaikan lewat Riyad. Pesan Abbas itu berupa ucapan terima kasih kepada Jokowi dan rakyat Indonesia karena dukungannya ke Palestina selama ini.
"Yang dibahas dalam kunjungan kehormatan Menteri Luar Negeri Palestina kepada Presiden Republik Indonesia adalah pertama salam dari Presiden Abbas," kata Retno LP Marsudi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (15/10).
"Palestina kembali menyampaikan apresiasi kepada Indonesia atas hubungan, dukungan yang diberikan Indonesia kepada Palestina. Tadi disampaikan bahwa di mana pun isu Palestina dibahas, dia melihat di situ selalu ada Indonesia," lanjut dia.
Presiden Jokowi saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri Palestina di Istana Merdeka. (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri Palestina di Istana Merdeka. (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
Retno lalu menjelaskan, sebelum bertemu di Indonesia, ia sudah bertemu dengan Riyad di New York, Amerika Serikat. Bahkan ketika itu, delegasi Indonesia yang dipimpin Retno turut diundang Palestina untuk membahas soal state solution bersama 40 negara lainnya.
ADVERTISEMENT
"Dukungan bilateral, dia mengatakan sangat hangat dan brotherly, dan apa yang dilakukan Indonesia dan pada saat Sabtu, Minggu ini dengan menyelenggarakan solidarity week sangat dirasakan oleh Menteri Luar Negeri. Apa yang dilakukan Indonesia juga akan dirasakan oleh Palestina," ucap Retno.
Sebelum bertemu dengan Jokowi, Riyad memang menghadiri acara yang diselenggarakan oleh Kementerian Luar Negeri Indonesia di Bandung dan Jakarta. Saat di Bandung, Riyad bersama Retno meresmikan Palestina Walk: Road to Freedom.
Presiden Jokowi saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri Palestina di Istana Merdeka. (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri Palestina di Istana Merdeka. (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
Letak Palestina Walk berada di Jalan Alun-alun Timur Bandung. Saat itu Retno menuturkan adanya Palestina Walk merupakan bentuk dan dukungan nyata Indonesia untuk Palestina.
“Khususnya Kota Bandung terhadap perjuangan rakyat Palestina dan sebagai pengingat agar semangat perjuangan tersebut tetap beresonasi di hati kita,” ucap Retno pada Sabtu (13/10).
ADVERTISEMENT
Keesokkan harinya, Minggu (14/10), Riyad dan Retno mengikuti jalan santai Solidarity and Humanity for Palestine. Pada acara ini ada panggung hiburan di Jalan MH Thamrin yang dimeriahkan oleh penyanyi Opick dan Kotak.
Bentrokan warga Palestina dan tentara Israel di pagar perbatasan antara Israel dan Gaza. (Foto: Reuters/Mohamad Torokman)
zoom-in-whitePerbesar
Bentrokan warga Palestina dan tentara Israel di pagar perbatasan antara Israel dan Gaza. (Foto: Reuters/Mohamad Torokman)