Tepat Setahun Trump Berkuasa, Pemerintah AS 'Tutup'

20 Januari 2018 12:59 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden AS, Donald Trump. (Foto: Reuters/Jonathan Ernst)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden AS, Donald Trump. (Foto: Reuters/Jonathan Ernst)
ADVERTISEMENT
Pemerintah AS resmi menerapkan 'Goverment Shutdown' pada Sabtu (20/12) waktu setempat, setelah Senat AS gagal mencapai kesepakatan terkait dana operasional pemerintah.
ADVERTISEMENT
Dilansir Reuters Sabtu (20/1), pemerintah gagal mendapatkan 60 suara dari para senator untuk menunda penutupan layanan pemerintah hingga 16 Februari. Senator dari Partai Republik sudah mengumpulkan 51 suara namun gagal melobi senator Partai Demokrat untuk mencapai 60 suara.
AS Shutdown. (Foto: Muhammad Faisal Nu'man/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
AS Shutdown. (Foto: Muhammad Faisal Nu'man/kumparan)
Sebelumnya, parlemen yang dikuasai oleh Partai Republik mengeluarkan sebuah langkah pendanaan pada Kamis (18/1). Namun, langkah tersebut belum bisa terealisasikan karena membutuhkan dukungan setidaknya 10 suara dari Partai Demokrat.
Pemerintah AS tutup. (Foto: Reuters/Yuri Gripas)
zoom-in-whitePerbesar
Pemerintah AS tutup. (Foto: Reuters/Yuri Gripas)
Ironisnya, penutupan ini tepat setahun, Donald Trump berkuasa sebagai presiden AS. Trump dilantik sebagai Presiden AS ke-45 pada 20 Januari 2016 silam.
Donald Trump menyesalkan keputusan untuk menutup pemerintahan ini. Menurut Trump, keputusan 'US Shutdown' akan berbahaya bagi pertahanan Amerika Serikat.
Penutupan pemerintah AS ini merupakan yang pertama sejak tahun 2013 silam. Ketika itu pemerintahan Presiden Obama gagal mencapai kesepakatan anggaran terkait pencantuman pasal pencabutan dana atau penudaan Affordable Care Act.
ADVERTISEMENT
Sejak 1976 hingga 2013, setidaknya pemerintah AS telah mengalami 18 kali penutupan.