TGB Temui Bamsoet di DPR, Bahas Potensi Konflik di Pemilu

31 Januari 2019 18:26 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi saat ditemui di Gedung DPR RI, Kamis (31/1). (Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi saat ditemui di Gedung DPR RI, Kamis (31/1). (Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan)
ADVERTISEMENT
Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi menemui Ketua DPR Bambang Soesatyo di komplek Parlemen, Senayan. TGB yang kini menjadi kader Partai Golkar, mengatakan pertemuannya hanya silaturahim sebagai sesama politikus Golkar.
ADVERTISEMENT
"Pertama silaturahim, kedua beliau adalah ketua lembaga negara," kata TGB usai pertemuan di gedung DPR, Jakarta, Kamis (31/1).
Dalam pembicaraannya dengan Bamsoet, TGB menyampaikan kepada Bamsoet soal situasi politik hingga polarisasi pilihan politik menjelang pemungutan suara pada 17 april mendatang.
"Tetap saja kita perlu ingat bahwa ada kepentingan jauh lebih besar dari 17 April yakni menjaga keutuhan dan kebersamaan," ucapnya.
"Oleh karena itu perlu terus dipromosikan pemahaman agama yang moderat, itu yang terus kita sampaikan ke masyarakat, bahwa beragama harus memperkokoh berIndonesia," imbuhnya.
Mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat itu menjelaskan, dalam kapasitasnya sebagai Ketua Alumni Al-Azhar Kairo Mesir Al-Azhar, bersama 30 ribu alumni akan terus terjun ke masyarakat mengajak berpikir panjang dalam pilpres mendatang.
ADVERTISEMENT
"Kita tidak boleh mengorbankan segalanya untuk 17 April," tegas TGB yang menjabat Koordinator Bidang Keumatan DPP Partai Golkar dan Wakil Ketua Badan Pemenangan Pemilu.