Tower Nyaris Roboh Hambat Pemadaman Kebakaran Pabrik Lilin di Jakut

12 Desember 2017 12:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemadaman kebakaran di pabrik lilin (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pemadaman kebakaran di pabrik lilin (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
ADVERTISEMENT
Petugas pemadam kebakaran terus berupaya memadamkan api di Pabrik Lilin dan bengkel las di Kapuk Kencana, Kapuk Muara, Jakarta Utara. Petugas kesulitan menjangkau titik api karena kondisi bangunan yang rentan roboh.
ADVERTISEMENT
"Kita sulit untuk masuk soalnya itu ada bangunan yang rubuh. Apinya ada di dalam sana," kata perwira piket pemadam kebakaran, Eko Budianto di lokasi, Selasa (12/12).
Eko mengatakan, kondisi ini membuat petugas harus mencari jalan lain untuk bisa menjangkau titik api dan segera memadamkan api. Di sisi lain, tower yang terbakar terlihat miring karena api memanas akibat kebakaran. Petugas harus membagi konsentrasi antara memadamkan api dan melihat kondisi tower.
Tower itu berdiri di tengah bangunan pabrik. "Iya juga kan tower kita khawatirin roboh. Tadi soalnya dilihat sudah miring. Itu kan cuma dimur di atas dak. Itu kita khawatir," imbuh dia.
Kebakaran yang menghanguskan 3 pabrik lilin dan satu bengkel las itu terjadi sejak pukul 07.00 WIB. Sudah hampir 5 jam proses pemadaman berlangsung api belum juga bisa dipadamkan.
ADVERTISEMENT
Sedikitnya 20 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Di sisi lain, pasukan oranye dibantu Satpol PP sibuk membersihkan sisa lilin yang tercecer di tengah jalan.