Uang Rp 30 Miliar Milik Bank Sulselbar Kandas Bersama KM Lestari Maju

3 Juli 2018 15:08 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Korban KM Maju Lestari yang mengapung di Selayar. (Foto: Dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Korban KM Maju Lestari yang mengapung di Selayar. (Foto: Dok. Istimewa)
ADVERTISEMENT
Uang Rp 30 miliar ikut tenggelam bersama KM Lestari Maju yang tenggelam di Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan.
ADVERTISEMENT
"Iya benar ada uang Rp 30 miliar milik Bank Sulselbar," kata petugas Pusdalops BPBD Kabupaten Bulukumba Darfianmukri kepada kumparan, Selasa (3/7).
Uang tersebut, lanjut dia, tak bisa diselamatkan. "Ikut hanyut," ungkap Darfianmukri.
Sejumlah penumpang berusaha menyelamatkan diri dari KM Lestari Maju yang tenggelam. (Foto: Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah penumpang berusaha menyelamatkan diri dari KM Lestari Maju yang tenggelam. (Foto: Istimewa)
Ia menambahkan, selain uang Rp 30 miliar, sejumlah mobil juga ikut tenggelam. "Lebih dari lima mobil yang tenggelam," tutur Darfianmukri.
KM Lestari Maju tenggelam tak jauh dari Pelabuhan Selayar sekitar pukul 13.40 WITA. Kapal ini tenggelam akibat lambung kapal yang bocor.
Kapal itu memiliki kapasitas angkut 250 penumpang dan 40 mobil. Data manifes kapal feri itu tercatat 120 penumpang turun di Pelabuhan Bira dan 139 orang penumpang naik kapal menuju Pelabuhan Pamatata, Kabupaten Kepulauan Selayar.
ADVERTISEMENT
Banyak penumpang yang tidak bisa berenang dan sebagian tidak mendapat pelampung.