Wenny Warouw: Peluru Hampir Mengenai Pendeta di Ruang Kerja DPR

15 Oktober 2018 16:24 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas pamdal mengamankan lokasi penembakan peluru nyasar di ruangan Anggota DPR Fraksi Golkar, Bambang Hery Purnama, lantai 13 Gedung DPR (Foto: Ricad Saka/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Petugas pamdal mengamankan lokasi penembakan peluru nyasar di ruangan Anggota DPR Fraksi Golkar, Bambang Hery Purnama, lantai 13 Gedung DPR (Foto: Ricad Saka/kumparan)
ADVERTISEMENT
Ruangan kerja anggota DPR dari Fraksi Gerindra, Wenny Warouw, ditembak oleh orang tak dikenal. Saat penembakan terjadi, Wenny tengah berada di ruangan dan tengah menerima tamu.
ADVERTISEMENT
"Iya ada penembakan, saya sedang di ruangan, kejadian sekitar pukul 14.35 WIB," kata Wenny ketika dihubungi, Senin (15/10).
Saat itu, Wenny tengah menerima tamu, seorang pendeta dan seorang teman lainnya yang merupakan anggota kepolisian. Peluru sempat melintas di atas kepala pendeta yang tengah bertamu di ruangan Wenny.
"Saat itu, di ruangan ada Pendeta Roring, ada AKBP Ronal, bertiga saja. Di atas kepalanya pendeta, sekitar 10 cm di atas pendeta," tutur dia.
Saat ini polisi masih memeriksa ruangan Wenny untuk mendalami insiden penembakan tersebut. Penembakan terjadi di lantai 16 yang merupakan ruangan Wenny Warouw.