Zulkifli soal Tak Ikut Bertemu Partai Pendukung Jokowi: PAN Merdeka

7 Mei 2018 16:49 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Zulkifli Hasan saat konfrensi press. (Foto: ANTARA FOTO/ Reno Esnir)
zoom-in-whitePerbesar
Zulkifli Hasan saat konfrensi press. (Foto: ANTARA FOTO/ Reno Esnir)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sejumlah sekjen partai koalisi pendukung Joko Widodo-Jusuf Kalla menggelar pertemuan dengan Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Pertemuan itu digelar di kantor Pramono, Gedung Setkab dengan diawali makan siang. Namun, PAN yang saat ini bagian dari koalisi pemerintah tidak hadir dalam pertemuan itu.
ADVERTISEMENT
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengatakan, dirinya tak mengetahui adanya pertemuan antara sekjen partai koalisi pemerintah. Menurut dia, alasan mengapa tak diundang harusnya ditanyakan langsung ke Pramono Anung.
“Enggak tahu saya. Nanti saya tanyalah sama sekjen. Ya kalau undangan kan hak Istana. Jadi kalau diundang atau tidak diundang tanya sama Mas Pram dong, jangan sama saya. Saya dari Cipanas barusan membuka rakernas pengusaha muslimah Indonesia,” katanya di Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (7/5).
Zulkifli pun tak merasa iri ataupun kecewa terkait tidak dilibatkan dalam pertemuan antar sekjen itu. Bahkan, dia mengatakan PAN adalah partai yang merdeka.
“PAN biasa-biasa saja tuh. Merdeka,”
Sekjen parpol pendukung Jokowi dengan Seskab. (Foto: dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Sekjen parpol pendukung Jokowi dengan Seskab. (Foto: dok. Istimewa)
Sementara, dihubungi secara terpisah, Sekjen PAN Eddy Soeparno mengaku, tak mendapat undangan dari Menseskab terkait adanya pertemuan antar sekjen itu.
ADVERTISEMENT
“Saya kebetulan tidak mengetahui adanya undangan ini. (Artinya PAN) Tidak diundang,” ungkap Eddy.
Namun, dia menjelaskan, apabila PAN diundang tentu partainya akan berusaha keras guna memenuhi undangan itu.
“Kalau diundang oleh siapa pun kita tentu akan berusaha keras memenuhi undangan tersebut,” tutupnya.