Biaya Perawatan Tahunan 16 Mobil Antik Setara 4 Unit New Veloz

20 Januari 2019 16:08 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Koleksi mobil antik (Foto: dok. Carscoops)
zoom-in-whitePerbesar
Koleksi mobil antik (Foto: dok. Carscoops)
ADVERTISEMENT
Punya banyak mobil mewah, eksotis, maupun berkelas pasti impian banyak orang. Apalagi kalau sudah menjadi hobi dan mengoleksinya di tempat atau garasi kepunyaan sendiri, sudah barang tentu jadi keistimewaan tersendiri.
ADVERTISEMENT
Namun tahukan Anda, sebelum benar-benar ingin mengoleksi mobil-mobil bernilai tinggi tersebut, Anda harus menyiapkan kocek yang cukup tebal untuk biaya perawatannya.
Modifikasi tanpa atap (Foto: dok: motorgt.com)
zoom-in-whitePerbesar
Modifikasi tanpa atap (Foto: dok: motorgt.com)
Baru-baru ini seperti diwartakan Carscoops, ada seorang kolektor belasan mobil antik bernama Harry Metcalfe yang juga seorang jurnalis Evo Magazine mengakui kalau tiap tahunnya harus menyiapkan uang sekitar 64 ribun dolar Amerika atau sekira Rp 915,3 juta.
Biaya yang setara dengan 4 unit new Veloz 1.3L tersebut untuk keperluan biaya servis kerusakan ringan, pajak tahunan, asuransi, dan biaya perawatan lainnya agar kumpulan koleksi kendarannya itu selalu dalam keadaan yang prima.
Adapun perawatan lainnya itu seperti ganti oli mesin, perawatan cat bodi, perawatan interior agar tidak mudah rusak, sampai penggantian aki.
ADVERTISEMENT
Uang yang terbilang banyak itu pun harus ia siapkan buat belasan mobilnya termasuk Lamborghini Countach, Ferrari Testarossa, Lotus Esprit, dan masih banyak lainnya seperti Porsche, Mercedes SLS, Jaguar dan Land Rover.
Dan pantas saja, sejauh mata memandang, mobil koleksinya ini punya tampilan eksterior yang begitu kinclong dan rapi.
Tapi bukan kendaraan roda empat saja, seperti diungkap sebelumnya kalau Harry juga punya belasan koleksi motor antik. Motor-motor tersebut antara lain bergaya trail sampai motor yang biasa dipakai dalam kejuaraan reli dakar.