DFSK Glory 580, Lawan Honda CR-V dari China dengan Harga Terjangkau

24 April 2018 9:14 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Honda CR-V vs DFSK Glory 580 (Foto: Chandra Dyah Ayuningtyas)
zoom-in-whitePerbesar
Honda CR-V vs DFSK Glory 580 (Foto: Chandra Dyah Ayuningtyas)
ADVERTISEMENT
Di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 dimanfaatkan oleh pabrikan China, PT Sokonindo Automobile untuk memperkenalkan Sokon Glory 580. Itu adalah sport utility vehicle (SUV) tujuh penumpang yang akan berhadapan langsung dengan Honda CR-V cs.
ADVERTISEMENT
Sebagai pendatang baru dari China, dibekali Sokon Glory 580 dengan fitur yang tak kalah dengan lawannya dari Jepang. Pada sektor keselamatan, dia punya fitur Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Parking Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Hill Start Assist (HSA), Brake Hold, Emergency Stop Signal (ESS), ISOFIX, dan empat buah airbags.
Tak ketinggalan, Sokon Glory 580 juga dilengkali dengan fitur keyless, start-stop button, sunroof, AC digital, sensor beserta kamera parkir.
Melihat fakta-fakta di atas, kami tertarik untuk menyandingkan Sokon Glory 580 dengan Honda CR-V. Kami pun memilih varian tertinggi dari kedua mobil ini: Honda CR-V Prestige 1.5L Turbo dan Sokon Glory 580 1.5L Turbo. Tanpa panjang lebar, berikut ulasan kami untuk dua produk ini.
Honda CR-V vs DFSK Glory 580 (Foto: Chandra Dyah Ayuningtyas)
zoom-in-whitePerbesar
Honda CR-V vs DFSK Glory 580 (Foto: Chandra Dyah Ayuningtyas)
ADVERTISEMENT