Pemilik Honda Civic Type R `Cicipi` Aspal Sirkuit Sentul

26 November 2017 20:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Honda Civic Type R (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Honda Civic Type R (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan)
ADVERTISEMENT
Dalam ajang GIIAS Agustus lalu, kehadiran sang legendaris Civic Type R menyita banyak perhatian pengunjung yang hadir. Tercatat 48 unit Civic Type R berhasil dijual selama bulan pertama penjualannya.
ADVERTISEMENT
Kehadirannya di Indonesia pun menambah ragam komunitas mobil yang ada. Muncullah R Club sebagai komunitas para pemilik Honda Civic Type R yang digagas oleh Luckas Tjandra pada 5 November 2017 lalu.
Dalam sela-sela ajang Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) Minggu (26/11), 8 dari 18 anggota R Club berkesempatan menjajal Sirkuit Sentul, Bogor dalam Sunday Circuit Driving.
Ketika disinggung bagaimana sensasi berkendara Type R di sirkuit, ketua R Club Luckas Tjandra mengaku handling Type R luar biasa.
“Yang pasti handling-nya luar biasa jadi kalo Type R dibilang `born to race` mobil penggerak depan tercepat di Nurburgring, begitu kita coba di sirkuit memang luar biasa,” ujar Luckas.
Tak hanya itu, ia juga mengaku sempat melaju mobilnya hingga kecepatan 210 sebelum memasuki tikungan pertama.
Honda Civic Type R (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Honda Civic Type R (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan)
Menurut Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor (HPM), hal ini merupakan dukungan terhadap komunitas, sebagai salah satu konsumen yang loyal terhadap produk Honda serta untuk membuktikan ketangguhan Honda Civic Type R di lintasan balap dan memberikan pengalaman unik bagi pemiliknya.
ADVERTISEMENT
Honda Civic Type R
Honda Civic Type R mengusung mesin 2.0 cc VTEC Turbo yang dapat menyemburkan tenaga sebesar 305 hp pada 6.500 rpm dan torsi maksimal 400 Nm pada kisaran 2.500-4.500 rpm yang disalurkan pada transmisi manual 6 percepatan. Dan didukung 3 mode berkendara yakni +R, Sport, dan Comfort.
Honda Civic GIIAS 2017. (Foto: Prima Gerhard S/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Honda Civic GIIAS 2017. (Foto: Prima Gerhard S/kumparan)
Desain bodinya yang agresif dan aura balap yang terpancar didukung dengan velg racing 20 inchi dan knalpot khusus dengan nama Type R Triple Exhaust melengkapi karakter sporty mobil ini.
Generasi ke-10 dari keluarga Honda Civic ini tercatat sebagai pemegang rekor tercepat di lintasan Nurburgring, Jerman untuk kelas front wheel drive (FWD) dengan perolehan waktu 7 menit 43,8 detik.