Motor Listrik ‘Lambretta’ Dijual Rp 23 Juta

20 September 2019 17:12 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tampilan Blacksmith B3 Foto: dok. electricmotorcycle
zoom-in-whitePerbesar
Tampilan Blacksmith B3 Foto: dok. electricmotorcycle
ADVERTISEMENT
India memang punya visi untuk menjadi basis kendaraan listrik. Buktinya, sejumlah pabrikan, baik roda dua maupun empat, tak mau ketinggalan untuk menciptakan produk berbasis listrik.
ADVERTISEMENT
Untuk produk roda dua, Blacksmith-- merek motor listrik India-- merilis produk baru bernama B3 yang punya desain mirip skuter ikonik Italia, Lambretta.
Ya, jika melihat sekilas memang mirip dengan motor klasik asal Italia tersebut. Mulai dari panjang bodi hingga desain kotak yang diusung. Managing Director Blacksmith, Ar Karthigeyen menyebut model ini diharapkan bisa menjangkau setiap lapisan masyarakat di Indonesia.
“Tim kami memiliki misi, menciptakan kendaraan tanpa polusi, tanpa bahan bakar, serta tanpa suara. Model B2 sebelumnya (Cruiser), merupakan langkah awal kami terjun ke dunia ini. Tetapi dengan B3 (skuter), kami harap bisa menjangkau semua masyarakat India,” ucapnya.
Tampilan dari atas Blacksmith B3 Foto: dok. electricmotorcycle
Bicara fitur, motor ini pun tak kalah canggih. Panel instrumen besarnya sanggup memberikan informasi lengkap mulai dari GPS, Artificial Intelligence, dan traffic indicators. Sementara untuk fitur keamanan dibekali smart alarm dan circuit closing yang berguna untuk mencegah dari pencurian.
Tampilan belakang Blacksmith B3 Foto: dok. electricmotorcycle
Sementara untuk sistem penerangan sudah dilengkapi dengan teknologi LED untuk seluruh lampu. Yang menarik, desain lampu belakangnya yang mengalir hingga bawah dekat spakbor belakang. Meski baru berwujud digital, Blacksmith mengklaim desain aslinya tak akan jauh berbeda dengan versi digital.
ADVERTISEMENT
Nah untuk jantung mekanisnya mengandalkan baterai berkapasitas 5 kW. Blacksmith mengklaim B3 sanggup menghasilkan tenaga maksimal hingga 19,4 daya kuda (dk) dan torsi puncak menyentuh 96 Nm. Dengan daya torsi yang besar, soal akselerasi sepertinya tak akan jadi masalah.
Agar tetap aman, motor ini sudah sematkan modus berkendara sebagai speed limiter dengan opsi 60, 80, 100 sampai 120 km/jam. Adapun, untuk durasi pengisian baterai hingga penuh, membutuhkan waktu empat jam.
Sementara itu, motor ini rencananya akan mulai dipasarkan pada tahun 2020 dengan harga setara Rp 23 jutaan.