Nobe 100, Mobil Listrik Roda Tiga Dari Estonia

8 Juni 2018 17:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Salah satu pabrikan otomotif asal Estonia, Nobe baru saja merilis seunit mobil konsep berbasis listrik yang cukup unik. Mengapa unik?
ADVERTISEMENT
Ya, karena Nobe memamerkan mobil listrik yang tampilannya tidak seperti mobil-mobil pada umumnya yang memiliki roda sebanyak empat buat. Mobil yang mereka labeli dengan nama Nobe 100 ini hanya memiliki roda sebanyak tiga buah saja untuk menopang seluruh bobot kendaraan. Tapi, jangan kira mobil listrik ini punya tampilan yang mirip bajaj ya. Kalau bajaj punya roda satu di depan dan dua lainnya di belakang, kalau Nobe 100 ini punya posisi sebaliknya, dua roda di depan dan satu rodanya lagi di belakang.
Motor1 melansir, Nobe 100 ini merupakan sebuah gagasan dari bos besar Nobe, Roman Muljar yang menganggap mobil dengan roda sebanyak tiga buah merupakan prestasi dari teknik dan desain, yang dapat menghasilkan sesuatu yang unik.
ADVERTISEMENT
Melirik desainnya secara keseluruhan, bisa dipastikan kalau sang empunya gagasan mengusung konsep klasik untuk mobil masa depannya ini. Beberapa bagian dari mobilnya seolah mengisyaratkan kesan retro. Bentukannya yang minimalis diperkaya dengan gagang pintu chrome, grille chrome, dan bagian lampu depan melingkar khas mobil zaman dulu.
Nobe 100 (Foto: dok. Nobe)
Masuk ke dalam kabin, desainnya jauh dari kata futuristik dan malah lebih terlihat minimalis. Di sana hanya ada dua lingkaran pengukur analog, aksen kayu, serta lingkar kemudi berukuran besar dengan warna putih yang kontras dengan ukuran dashboard-nya yang kecil.
Soal kapasitas penumpang, Nobe 100 hanya bisa mengakomodasi sebanyak tiga penumpang saja, dan ada tambahan ruang untuk meletakkan bagasi di bagian paling belakangnya.
ADVERTISEMENT
Soal jantung mekanis, Nobe mengungkapkan bahwa mobil roda tiganya ini akan menjadi kendaraan yang sepenuhnya akan disokong dengan listrik. Meskipun belum ada spesifikasi lengkap terkait paket baterai yang digunakan, namun pabrikan memastikan kalau nantinya mobil ini dapat menempuh jarak hingga 220 kilometer dalam satu kali pengisian penuh, dan apabila daya baterai habis pengguna hanya memerlukan waktu dua jam saja untuk mengisi kembali daya sampai penuh. Mereka juga menjanjikan kalau mobil ini mampu melesat hingga kecepatan maksimum 110 km/jam.
Tentang hal ini, perusahaan mengatakan kalau mereka membutuhkan dana sekitar 1,2 juta dolar AS atau setara Rp16,5 miliar (dikonversikan dengan kurs 1 dolar = Rp 13,719 per 8 Juni 2018), agar Nobe 100 bisa masuk ke jalur produksi. Dan bagi mereka yang menginginkan mobil konsep ini menjadi nyata, perusahaan membuka sistem crowdfunding, bagi mereka yang ingin berkontribusi untuk mewujudkan motor roda tiga dari Estonia ini.
Nobe 100 (Foto: dok. Nobe)
ADVERTISEMENT