news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Rombak Tampilan BMW G 310 R ala Street Tracker dengan Modal Rp 50 Juta

20 Maret 2018 19:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
BMW G 310 R Street Tracker (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO)
zoom-in-whitePerbesar
BMW G 310 R Street Tracker (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO)
ADVERTISEMENT
Kehadiran motor entry level dari BMW di Tanah Air membuka kesempatan bagi masyarakat Indonesia yang ingin memboyong motor BMW dengan harga yang terjangkau.
ADVERTISEMENT
Sebutlah BMW G 310 R yang dirilis tahun lalu. Bentuk street fighter-nya membuat orang yang memilikinya pasti gatal untuk merombak tampilannya lebih maskulin.
Seperti yang dilakukan Muhammad Iqbal, Branch Manager BMW Motorrad Indonesia pada salah satu unit BMW G 310 R yang ada di showroom Maxindo Moto.
"Jadi itu dibikin sama Insan Motor Bekasi, ide dari saya bikin temanya flat tracker, cuma karena ada lampu dan segala macam jadinya street tracker deh," jelas Iqbal saat ditemui di Maxindo Moto BMW Motorrad Indonesia, Selasa (20/3).
Selain itu, untuk mengubah total tampilan street fighter-nya, keseluruhan bentuk body juga diganti agar lebih 'telanjang'. Kemudian jok juga dipapas jadi lebih datar dengan model single seater. Selain itu, tromol bawaan juga diganti dengan motor lain untuk memangkas bobotnya lebih ringan.
BMW G 310 R Street Tracker (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO)
zoom-in-whitePerbesar
BMW G 310 R Street Tracker (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO)
"Rombakan paling banyak itu body set dan velg tromol, soalnya pakai tromol KLX 250 jadi butuh adaptor lagi," ungkap Iyus penggawa rumah modifikasi Insan Motor Bekasi yang beralamat di Jalan Swantantra 5 No. 50 Jatiasih, Bekasi.
ADVERTISEMENT
Senada dengan itu tambah Iqbal, agar wujudnya lebih ramping, tangki aslinya kemudian diperkecil volumenya dan dibungkus dengan bahan fiber yang dilapisi karbon.
"Tangkinya kan itu kondom, jadi dalamnya lebih kecil dari 11 jadi 8 liter," katanya.
BMW G 310 R Street Tracker (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO)
zoom-in-whitePerbesar
BMW G 310 R Street Tracker (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO)
Tanpa menghilangkan fitur digital pada BMW G 310 R, cover tangki sengaja didesain sedemikian rupa oleh Iyus untuk tempat panel instrumen yang sebelumnya berada di dashboard atau di atas lampu utama.
Menurut Iqbal, mesin dan jeroannya serta kaki-kaki tidak mengalami ubahan. Sedangkan biaya custom motor yang sempat dipajang di Festival Pure and Crafted 17 Maret lalu ini menghabiskan dana setidaknya Rp 50 juta dan lama waktu pengerjaan 1,5 bulan.
"Itu part standar yang dipakai cuma mesin, frame depan, shock depan belakang, arm, sisanya ganti semua," tambah Iqbal.
BMW G 310 R Street Tracker (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO)
zoom-in-whitePerbesar
BMW G 310 R Street Tracker (Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO)
Data Modifikasi:
ADVERTISEMENT
Tromol: KLX 250 Ban Depan: Dunlop K180 120/90-18 Ban Belakang: Dunlop K180 130/80-18 Velg: TK Silencer: Akrapovic Yamaha R25 Stang: Protaper Master Rem: Accossato Handle Kopling: Accossato Insan Motor Bekasi: 0812-1018-9845