Vespa Bikin Varian RED Edition dengan Harga Rp 17,8 Juta

4 Oktober 2017 8:53 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vespa RED Edition (Foto: Vespa)
zoom-in-whitePerbesar
Vespa RED Edition (Foto: Vespa)
ADVERTISEMENT
Vespa memperluas jajaran RED Edition ke skuter modernnya. Tak cuma dibuat untuk 946, model yang dibuat sebagai bentuk dukungan terhadap program memerangi AIDS itu juga dilabur pada model Vespa VXL.
ADVERTISEMENT
Ya, Vespa VXL RED Edition ini secara resmi mendarat di India. Dikutip dari Indianautosblog.com, Rabu (4/10), skuter dengan warna merah itu dibanderol 87.009 rupe atau setara Rp 17,8 juta.
Lebih lanjut, Vespa VXL RED Edition ini mendapat kelir ekslusif berwarna merah, jok kulit yang sewarna dengan body, dan velg 12 inci. Setiap unit Vespa VXL RED Edition yang terjual, merek motor ikonik asal Italia itu akan menyumbangkan sekira Rp 664 ribu yang akan digunakan untuk memerangi AIDS di India.
"Sebuah kebanggaan bisa memperkenalkan (Vespa) RED di India . Sebuah model Vespa yang ikonik sebagai bentuk tanggunjawab sosial sebuah merek dan memberikan bantuan sosial," kata Managing Director dan CEO Piaggio Vehicles Private Limited Diego Graffi.
ADVERTISEMENT
Kalau kita bicara spesifikasi, Vespa VXL RED Edition ini mengandalkan mesin 125 cc tiga katup satu silinder. Di atas kertas, mesinnya menjanjikan tenaga 10,06 PS pada 7.500 rpm dan torsi 10,6 Nm pada 6.000 rpm.
Tenaga dari mesin disalurkan melalui transmisi otomatis CVT ke roda belakang. Sementara untuk pengereman dia menggunakan rem cakram 200 mm di depan dan rem tromol 140 mm di belakang.
946 RED Edition Indonesia
Sementara itu, Indonesia juga kebagian model RED Edition yang akan dirilis pada tahun ini. Model tersebut adalah 946 RED Edition.
Vespa 946 Red. (Foto: Dok. Piaggio )
zoom-in-whitePerbesar
Vespa 946 Red. (Foto: Dok. Piaggio )
Vespa 946 RED punya desain futuristik namun lekat dengan unsur klasik khas Vespa. Bentuk tepongnya menyerupai bokong seekor lebah dan memiliki kisi-kisi udara mirip insang ikan hiu.
ADVERTISEMENT
Selain itu dia juga punya bentuk yang khas pada panel instrumen yang sudah full LED, lampu depan velg, dan bentuk spionnya.
Secara dimensi, Vespa 946 RED punya lebar 736,6 mm, panjang 1.778, wheelbase 1.397 mm, dan tinggi jok ke permukaan 805 mm.
Menggunakan mesin 155 cc dan dibekali dengan tangki bahan bakar berkapasitas 8,3 liter. Menurut Vespa, motor ini bisa digeber dengan kecepatan maksimum 96 km/jam.