news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Buku Kedokteran Kuno Tunjukkan Gaya Pengobatan Unik Abad 15

20 Februari 2018 15:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bagian dari Buku Fasciculus Medicinae  (Foto: New York Academy of Medicine)
zoom-in-whitePerbesar
Bagian dari Buku Fasciculus Medicinae (Foto: New York Academy of Medicine)
ADVERTISEMENT
New York Academy of Medicine menggelar sebuah pameran online. Dalam pameran tersebut mereka memamerkan salah satu buku kedokteran yang memperlihatkan bagaimana pengobatan, penyembuhan luka, serta diagnosis komplikasi kehamilan dilakukan pada abad ke-15 dan 16.
ADVERTISEMENT
Buku berjudul Fasciculus Medicinae itu dicetak pada tahun 1491 oleh sepasang kakak-beradik dari Venesia, Italia. Mereka mengumpulkan berbagai informasi metode pengobatan kala itu dan menambahkan ilustrasi di dalamnya.
Selama beberapa abad, buku tersebut kemudian dicetak ulang dan diperindah, dan pameran ini menunjukkan bagaimana evolusi dari pengetahuan ilmu kedokteran pada saat masa Renaisans tersebut.
Dilansir Science Alert yang mengutip The Washington Post, Fasciculus Medicinae menjadi buku kedokteran pertama yang dicetak dan menunjukkan bagaimana tubuh manusia dibedah.
Bagian dari Buku Fasciculus Medicinae  (Foto: New York Academy of Medicine)
zoom-in-whitePerbesar
Bagian dari Buku Fasciculus Medicinae (Foto: New York Academy of Medicine)
Yang paling menarik dari buku tersebut adalah ilustrasinya. Dalam buku itu terdapat ilustrasi Zodiac Man, seorang pria yang tubuhnya dibagi-bagi berdasarkan zodiak. Kemudian ada pula instruksi bagaimana caranya mengambil darah berdasarkan waktu tersebut.
Lalu ada juga Wound Man, ilustrasi dari orang yang tubuhnya terluka karena berbagai macam senjata, baik itu panah maupun godam. Sementara Disease Man menunjukkan bagaimana dokter harus mendiagnosis dan merawat pasien berdasarkan penyakitnya.
ADVERTISEMENT
Salah satu cara diagnosisnya mengharuskan dokter mencipipi urine pasiennya.
Bagian dari Buku Fasciculus Medicinae  (Foto: New York Academy of Medicine)
zoom-in-whitePerbesar
Bagian dari Buku Fasciculus Medicinae (Foto: New York Academy of Medicine)
Pameran ini meskipun menghibur tapi juga kadang-kadang menjijikkan karena memperlihatkan cara pengobatan yang tak lazim pada masa tersebut, yang sangat berbeda dengan masa sekarang.
Namun tujuan utama dari pameran ini adalah untuk menunjukkan bagaimana orang di zaman dulu menggambarkan anatomi tubuh manusia dan penyakit.