Lokasi Pengamatan Bulan Merah Darah di Berbagai Tempat di Indonesia

27 Januari 2018 18:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gerhana Bulan. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Gerhana Bulan. (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Fenomena gerhana bulan total akan bisa disaksikan di beberapa wilayah Indonesia pada 31 Januari 2018. Gerhana bulan kali ini merupakan fenomena yang langka karena terjadi saat bulan berada dalam konfigurasi supermoon dan blue moon.
ADVERTISEMENT
Dilihat dari rentang waktu, fenomena seperti ini terakhir kali terjadi pada 152 tahun yang lalu. Maka dari itu, publik menyambut antusias dengan datangnya gerhana bulan total kali ini.
Sejumlah wilayah di Indonesia menggelar acara khusus untuk menyaksikan fenomena langka tersebut. Di Jakarta, sejumlah lokasi telah dipusatkan untuk melihat gerhana bulan total kali ini.
Selain di Jakarta, beberapa daerah lain yang menggelar acara khusus untuk mengamati gerhana bulan adalah Lampung, Belitung Timur, dan Bandung.
1. Lampung
Lokasi Pengamatan Gerhana Bulan Total  (No Cov) (Foto: Dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Lokasi Pengamatan Gerhana Bulan Total (No Cov) (Foto: Dok. Istimewa)
Di Lampung, pengamatan gerhana bulan total diadakan di Embung C Kampus Institut Teknologi Sumatera (ITERA) Lampung, Jl. Terusan Ryacudu Wai Hui, Jati Agung, Lampung Selatan. Masyarakat bisa datang langsung ke lokasi mulai pukul 16.00 WIB dan pengamatan dilakukan pada pukul 19.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Selain menyaksikan gerhana bulan total, diadakan juga salat gerhana bulan dan diskusi tentang astronomi.
Masyarakat yang berminat hanya perlu melakukan registrasi dengan biaya Rp 10 ribu dengan mendapat fasilitas teleskop dan makanan ringan.
2. Bandung
Lokasi pengamatan gerhana bulan total (Foto: dok. istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Lokasi pengamatan gerhana bulan total (Foto: dok. istimewa)
Di Bandung, pengamatan gerhana bulan dilakukan di Sasana Budaya Ganesha ITB, Bandung. Tidak hanya melakukan observasi gerhana, diadakan juga kegiatan lainnya seperti pemutaran film edukasi gerhana bulan, diskusi dengan ahli astronomi, peluncuran buku, dan salat gerhana.
Bagi yang berminat dikenakan biaya Rp 20 ribu per orang dengan fasilitas teleskop, booklet, dan voucher makanan.
3. Belitung Timur
Lokasi Pengamatan Gerhana Bulan Total   (Foto: Dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Lokasi Pengamatan Gerhana Bulan Total (Foto: Dok. Istimewa)
Di Belitung Timur observasi gerhana diadakan di Pantai Nyiur Melambai. Acara dimulai sejak pukul 17.00 hingga tengah malam.
Acara tersebut juga turut mengundang Rektor Universitas MaChung Malang, Dr. Chatief Kunjaya MSc,. dan tidak dipungut biaya.
ADVERTISEMENT
4. DKI Jakarta
Lokasi pengamatan gerhana bulan total (Foto: dok. Taman Impian Jaya Ancol)
zoom-in-whitePerbesar
Lokasi pengamatan gerhana bulan total (Foto: dok. Taman Impian Jaya Ancol)
Di Jakarta, lokasi pengamatan gerhana bulan total dipusatkan di beberapa wilayah antara lain :
1. Planetarium Taman Ismail Marzuki
2. Tugu Monas
3. Perkampungan Budaya Betawi (Setu Babakan, Lenteng Agung, Jakarta Selatan)
4. Taman Fatahillah
5. Kepulauan Seribu
6. Taman Mini Indonesia Indah
7. Pantai Ancol