Berapa Besar Peluang Seseorang untuk Selamat dari Kecelakaan Pesawat?

29 Oktober 2018 13:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jalur terbang JT610 Lion Air. (Foto: Dok. Flightradar)
zoom-in-whitePerbesar
Jalur terbang JT610 Lion Air. (Foto: Dok. Flightradar)
ADVERTISEMENT
Pesawat Lion Air tujuan Jakarta-Pangkalpinang dinyatakan hilang kontak sejak Senin (29/10) pukul 06.33 WIB. Ia dinyatakan jatuh di perairan sekitar Tanjung Karawang, Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
"Sudah dipastikan jatuh. Sudah distress," kata M Yusuf Latief dari Bagian Humas Basarnas saat dikonfirmasi, Senin (29/10).
Pesawat dengan nomor penerbangan JT-610 ini diketahui take off pada pukul 06.20 WIB. Namun, 13 menit kemudian, pesawat yang seharusnya tiba di Pangkal Pinang pukul 07.20 WIB ini mengalami lost contact.
Berdasarkan data yang didapat dari maskapai penerbangan Lion Air, pesawat Boeing 737 Max 8 dengan nomor registrasi PK LQP ini diketahui memuat 178 penumpang dewasa, 1 anak-anak, 2 bayi, serta 8 kru.
Belum diketahui jumlah korban tewas dan korban selamat dari kecelakaan pesawat ini. Tapi sebenarnya seberapa mungkin sih seseorang bisa selamat dari kecelakaan pesawat? Berapa besar peluang seseorang untuk bisa selamat dari kecelakaan pesawat?
Illustrasi Pesawat Lion Air. (Foto: Instagram/@hanavarhana)
zoom-in-whitePerbesar
Illustrasi Pesawat Lion Air. (Foto: Instagram/@hanavarhana)
Untuk menjawab pertanyaan ini, sebenarnya tidak ada jawaban yang pasti, sama seperti kita tidak dapat memastikan bagaimana kita bisa bisa selamat dan bertahan dari kecelakaan mobil. Sebab, semuanya tergantung pada kondisi kecelakaan tersebut.
ADVERTISEMENT
Namun begitu, kita bisa melihat catatan riwayat dari kecelakaan-kecelakaan pesawat sebelumnya. Misalnya saja data kecelakaan pesawat di Amerika Serikat.
Badan Keselamatan Transportasi Nasional AS (US National Transportation Safety Board) pernah melakukan peninjauan terhadap kecelakaan penerbangan nasional dari 1983-1999. Hasilnya, diketahui bahwa lebih dari 95 persen penumpang pesawat berhasil selamat dari kecelakaan, termasuk 55 persen penumpang yang mengalami kecelakan pesawat paling serius.
Selain Badan Keselamatan Transportasi Nasional AS, Dewan Keselamatan Transportasi Eropa (European Transport Safety Council) juga pernah melakukan penelitian terkait kecelakaan pesawat. Berdasarkan hasil penelitian pada 1996 lalu, Dewan Keselamatan Transportasi Eropa memperkirakan bahwa 90 persen kecelakaan pesawat, secara teknis dinyatakan selamat.
BBC melaporkan, dalam dua dekade sejak dua riset ini dilakukan, keselamatan penerbangan telah meningkat lebih baik, dengan kecelakaan fatal yang terus menurun.
Illustrasi Pesawat Lion Air. (Foto: Instagram/@riel_neyva787)
zoom-in-whitePerbesar
Illustrasi Pesawat Lion Air. (Foto: Instagram/@riel_neyva787)
Terkait apakah sebuat kecelakan pesawat bersifat fatal alias mematikan atau tidak, Tom Farrier, mantan direktur keselamatan di Asosiasi Transportasi Udara (Air Transport Association), pernah memaparkan di situs Quora bahwa ada tiga kondisi yang menentukannya.
ADVERTISEMENT
Pertama, apakah besar gaya atau kekuatan kecelakaan pesawat itu masih dalam batas toleransi kekuatan manusia atau tidak. Kedua, apakah struktur pesawat yang mengalami kecelakaan tetap utuh secara substansial. Dan ketiga, apakah lingkungan pasca-kecelakaan menghadirkan ancaman langsung bagi penumpang pesawat maupun tim penyelamat yang hendak mengevakuasi mereka.
Jadi, apakah kecelakaan pesawat bersifat fatal adalah tergantung seberapa buruk dampak kecelakaan itu bagi tubuh penumpang, seberapa besar kerusakan yang terjadi pada pesawat, dan apakah reruntuhan dan lingkungan di sekitar lokasi kecelakaan itu aman atau tidak.