Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian Lolos ke 16 Besar BAC 2019

24 April 2019 17:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penampilan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di babak pertama BAC 2019. Foto: Dok. PBSI
zoom-in-whitePerbesar
Penampilan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di babak pertama BAC 2019. Foto: Dok. PBSI
ADVERTISEMENT
Ganda putra kawakan Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, melangkah mulus di ajang Badminton Asia Championship 2019. Duo berjuluk ‘Daddies’ tersebut sukses menjejak 16 besar usai mengalahkan Liao Min Chun/Su Ching Heng (Taiwan).
ADVERTISEMENT
Berlaga di Wuhan Sport Center, China, Rabu (24/2019) siang WIB, Ahsan/Hendra menang dua gim langsung dengan skor 21-15-21-16. Ini merupakan kemenangan kedua Ahsan/Hendra atas Liao/Su yang membuat catatan head-to-head menjadi 2-1 untuk pasangan Indonesia.
Setelah melewati adangan Liao/Su, ganda berperingkat empat dunia ini bakal menghadapi pasangan Malaysia di 16 besar, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Ini sekaligus menjadi laga ulangan di final All England 2019. Saat itu Ahsan/Hendra keluar sebagai juara usai mengatasi Chia/Wooi dalam pertarungan tiga gim.
Hasil apik di pertemuan terakhir itu menghadirkan optimisme bagi Ahsan/Hendra untuk laga selanjutnya. Terlebih, mereka mengaku sudah mulai bisa beradaptasi dengan kondisi lapangan di Wuhan Sport Center.
“Di pertandingan pertama tadi kami lebih banyak ke penyesuaian kondisi lapangan. Semuanya normal, sih, anginnya tidak terlalu berasa, tapi shuttlecock-nya agak pelan. Untuk besok, kami coba main yang terbaik dulu. Kami sudah pernah bertemu mereka dan sudah tahu permainannya seperti apa,” kata Ahsan.
ADVERTISEMENT
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di babak kedua Singapura Terbuka 2019. Foto: Dok. PBSI
Kelolosan Ahsan/Hendra ke babak kedua BAC 2019 berhasil diikuti oleh junior mereka, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, usai menundukkan lam Wai Lok/Li Kuen Hon (Hong Kong) dua gim langsung dengan skor 21-14, 21-12.
Fajar/Rian, yang kini sudah menduduki peringkat lima dunia itu, tinggal menunggu pemenang antara Arjun Matathil Ramachandran/Ramachandran Shlok (India) dan He Jiting/Tan Qiang (China) sebagai lawan di 16 besar nanti.
Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso di Malaysia Open 2019. Foto: Dok. PBSI
Langkah mulus ganda putra Indonesia di BAC 2019 kian paripurna setelah pasangan Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf juga lolos ke babak kedua. Mereka mengalahkan wakil Sri Lanka, Dinuka Karunaratna/Niluka Karunaratne, dengan skor 21-19, 21-12.
Akan tetapi, lawan berat sudah menanti Wahyu/Ade di babak selanjutnya karena bakal bersua wakil Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe. Pasangan yang disebut terakhir tengah menempati peringkat sembilan dunia.
ADVERTISEMENT