Babak 8 Besar Liga 2 Akan Digelar di Cikarang dan Bekasi

31 Oktober 2017 22:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi (Foto: Alan Kusuma/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi (Foto: Alan Kusuma/kumparan)
ADVERTISEMENT
Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) resmi mengumumkan format Babak 8 Besar Liga 2 setelah sempat tertunda pelaksanaannya pada 20 Oktober lalu.
ADVERTISEMENT
Bertempat di Makostrad, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (31/10/2017), PSSI, PT Liga Indonesia Baru selaku operator kompetisi, dan sejumlah perwakilan klub menggelar pengundian dan membagi para peserta ke dalam dua grup yakni X dan Y.
Grup X dihuni oleh Persis Solo, PSMS Medan, Kalteng Putra, dan Martapura FC. Sementara itu, Grup Y diisi oleh PSIS Semarang, PSPS Riau, Mojokerto Putra, dan Persebaya Surabaya.
Adapun, menurut rencana akan ada dua venue yang akan digunakan untuk menggelar pertandingan nantinya yakni Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, dan Stadion Patriot, Bekasi.
"Grup X digelarnya di Cikarang, sementara Grup Y digelarnya di Bekasi. Nanti pertandingan di Grup X tanggal 9, 12, dan 15 November mainnya. Di Grup Y mainnya tanggal 10, 13, dan 16 November," ujar Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, seusai rapat.
ADVERTISEMENT
"Kalau laga semifinal dan final Liga 2 akan digelar pada 22 dan 25 November mendatang. Tetapi untuk lokasinya ada kemungkinan di antara dua stadion itu. Nanti akan diinfokan sama PT LIB," sambungnya.
Menjadi menarik adalah menyoal penentuan venue pertandingan sendiri. Sempat beredar kabar bahwa laga Babak 8 Besar akan diselenggarakan di Sidoarjo dan Madura. Terkait hal tersebut, Edy memiliki penilaian sendiri terkait pemilihan dua tempat tersebut.
"Ini karena faktor keamanan dan (supaya) mudah untuk dikontrol pertandingannya. Lalu juga tempatnya 'kan strategis, untuk itu kami tetapkan di sana (Bekasi dan Cikarang)," tutup Edy.