Ferrari Buru-buru Bawa Power Unit Baru untuk GP Spanyol 2019

8 Mei 2019 15:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lewis Hamilton melaju di depan Sebastian Vettel pada GP China 2019. Foto: WANG ZHAO/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Lewis Hamilton melaju di depan Sebastian Vettel pada GP China 2019. Foto: WANG ZHAO/AFP
ADVERTISEMENT
Bagi Tim Scuderia Ferrari, melewati empat seri awal Formula 1 (F1) 2019 tanpa kemenangan cukup menjadi 'lampu kuning'.
ADVERTISEMENT
Maka menjelang balapan GP Spanyol 2019, 12 Mei 2019, di Circuit de Barcelona-Catalunya, Ferrari memperbaiki power unit 064 mereka. Pada awalnya, Ferrari berniat menggunakan power unit tersebut di GP Kanada, seri ketujuh musim ini setelah GP Spanyol dan GP Monako. Namun, melihat pencapaian dalam empat seri awal, mereka membuat perubahan itu lebih cepat.
Padahal, skuat asal Maranello ini baru saja mengenalkan pemutakhiran aerodinamika mobil SF90 andalan mereka. Permutakhiran itu mereka lakukan pada seri ketiga, GP Azerbaijan, tepat sebelum GP Spanyol.
Tentunya, keputusan Ferrari untuk mempercepat penggunaan power unit anyar sudah menjadi bukti urgensi peningkatan performa dua driver andalan tim, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc.
"Kami akan mengenalkan power unit kedua yang harusnya dibawa di Kanada. Saat ini kami tertinggal di klasemen dan harus mengejar (Mercedes). Kami tahu kuncinya adalah memperbaiki mobil," ucap Ketua Tim Scuderi Ferrari, Mattia Binotto, menukil situsweb F1.
ADVERTISEMENT
"Setelah membawa paket aerodinamika baru ke Baku, kami sekarang mendapat beberapa data untuk meningkatkan penampilan di Barcelona," imbuhnya.
Power Unit terbaru yang dibawa ke GP Spanyol sendiri, lanjut Binotto, adalah hasil kerja sama antara Ferrari dan Shell.
"Ini adalah kolaborasi antara kedua tim. Kami telah membangun formula minyak pelumas yang berbeda yang akan dikenalkan bersama power unit baru. Itu bakal meningkatkan performa mobil," tegas Binotto.
Aksi duo pebalap Ferrari, Charles Leclerc dan Sebastian Vettel, di GP China 2019. Foto: REUTERS/Thomas Peter
"Inilah saatnya GP Spanyol, race di mana biasanya mayoritas tim akan membawa beberapa update. Kami juga berharap bisa memperbaiki penampilan dan bersaing dengan kompetitor kami," ujarnya mengakhiri.
Saat ini, Sebastian Vettel, sebagai pebalap utama tim, berada di peringkat ketiga klasemen sementara Formula 1 2019 dengan 52 poin. Dari empat seri di Australia, Bahrain, China, dan Azerbaijan, hasil terbaik Vettel adalah finis ketiga. Rekan setim anyarnya musim ini, Leclerc, berada di posisi kelima dengan torehan 47 poin.
ADVERTISEMENT
Pemuncak klasemen sementara Formula 1 2019 adalah driver asal Finlandia, Valtteri Bottas (Mercedes), yang unggul tipis satu angka dari rekan setimnya, Lewis Hamilton. Sejauh ini, Bottas mengoleksi 87 poin, hasil dari dua kemenangan dan dua kali finis di posisi kedua. Selain itu, ia juga mendapatkan tambahan satu poin hasil catatan fastest lap di Australia.
Dalam empat seri perdana musim ini, Bottas dan Hamilton bergantian memenangi balapan. Bottas menjadi juara di Australia dan Azerbaijan, sementara Hamilton menjadi kampiun di Bahrain dan China.