news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kejuaraan Dunia: Fajar/Rian Capai Semifinal Usai Kalahkan Wakil Korsel

24 Agustus 2019 3:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kanan) dan Muhammad Rian Ardianto berusaha mengembalikan kok ke lawan pada babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Kamis (22/8). Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak
zoom-in-whitePerbesar
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kanan) dan Muhammad Rian Ardianto berusaha mengembalikan kok ke lawan pada babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Kamis (22/8). Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak
ADVERTISEMENT
Tiga dari empat wakil Indonesia di perempat final berhasil keluar sebagai pemenang untuk menembus semifinal Kejuaraan Dunia 2019. Pada Sabtu (24/8/2019) dini hari WIB Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto sukses menjadi wakil ketiga yang sampai ke empat besar.
ADVERTISEMENT
Keberhasilan Fajar/Rian itu didapat usai menundukkan pasangan Korea Selatan, Choi Solgyu dan Seo Seung Jae dengan skor 21-13 dan 21-17. Pertandingan di Court 2 St. Jakobshalle, Basel, itu berlangsung 43 menit.
Secara umum, Fajar/Rian tidak pernah benar-benar merasa kesulitan dalam gim pertama. Di situ mereka sempat tertinggal dua poin di angka 1-3. Namun, setelah itu Fajar/Rian sanggup bangkit.
Usai merengkuh poin ketiganya, Fajar/Rian tak terbendung. Choi/Seo sebenarnya mampu memberi perlawanan ketat sebelum interval dan hanya tertinggal 9-11 kala jeda. Akan tetapi, perlawanan itu cuma sampai di sana.
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kanan) dan Muhammad Rian Ardianto melakukan selebrasi pada babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Kamis (22/8). Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak
Usai interval, perolehan poin Choi/Seo tersendat. Sementara, Fajar/Rian bisa mengumpulkan poin dengan begitu mudah. Akhirnya, gim pertama berakhir dengan kemenangan 21-13 bagi Fajar/Rian.
ADVERTISEMENT
Di gim kedua situasinya agak berbeda. Fajar/Rian sebenarnya hampir selalu tertinggal. Mereka sempat menyamakan skor di angka 5-5 tetapi kesulitan membendung lawan yang begitu konsisten.
Fajar/Rian sempat meraih keunggulan di angka 13-12, tetapi sesudah itu pun Choi/Seo kembali mengambil alih kendali permainan. Fajar/Rian baru bisa mencuri momentum di pengujung gim, tepatnya saat sukses menyamakan kedudukan jadi 17-17.
Semenjak itu mereka melesat. Empat poin tambahan berhasil diraih dalam waktu singkat dan Fajar/Rian pun mengunci kemenangan. Dengan begini, mereka sukses menyusul Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu ke semifinal Kejuaraan Dunia.