Malaysia Masters: Kandaskan Utusan Tuan Rumah, Macus/Kevin ke Final

19 Januari 2019 17:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di perempat final Malaysia Masters 2019. (Foto: Dok. PBSI)
zoom-in-whitePerbesar
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di perempat final Malaysia Masters 2019. (Foto: Dok. PBSI)
ADVERTISEMENT
Tiket ke final Malaysia Masters 2019 berhasil diraih Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya. Hasil itu dipastikan usai mereka menyingkirkan ganda tuan rumah, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, dua gim langsung 21-18 dan 24-22 dalam duel yang dihelat di Court 1 Axiata Arena, Sabtu (19/1/2019) siang WIB.
ADVERTISEMENT
Di partai puncak nanti, Minions akan berhadapan dengan pemenang antara Aaron Chia/Soh Wooi Yik dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi yang semuanya berasal dari 'Negeri Jiran'.
Bisa dibilang keunggulan sebagai tuan rumah merupakan faktor penting bagi para kontestan asal Malaysia. Buktinya, Chia/Soh sebelumnya berhasil menyingkirkan unggulan keempat asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Ong/Theo lebih hebat lagi karena sukses menungguli Takeshi Kamura/Keigo Sonoda selaku unggulan kedua yang berasal dari Jepang.
Meski menghadapi lawan non-unggulan, Marcus/Kevin mengalami kesulitan di awal laga. Mereka bahkan sempat tertinggal 0-3 dari Goh/Tan. Laga berjalan ketat hingga interval gim pertama. Nyatanya, laga berakhir dengan skor tipis 10-11.
Faktor tuan rumah terbukti mampu mendngkrak semangat juang Goh/Tan. Kejar mengejar angka pun terjadi hingga kedua kubu sama-sama menorehkan 18 poin. Namun, dari sini Marcus/Kevin mulai menunjukkan kelasnya. Kematangan mental serta permainan taktis membawa mereka menutup gim pertama dengan skor 21-18.
ADVERTISEMENT
Selebrasi kemenangan Marcus/Kevin. (Foto: Kazuhiro NOGI / AFP)
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi kemenangan Marcus/Kevin. (Foto: Kazuhiro NOGI / AFP)
Keunggulan di gim pertama tak lantas memudahkan jalan Marcus/Kevin pada gim selanjutnya. Goh/Tan perlahan meninggalkan mereka dan menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-6. Namun, Marcus/Kevin kembali mengamuk usai interval. Margin angka berhasil dipangkas setelah 'Minions' berhasil menyamakan kedudukan 17-17.
Usai berbalik unggul tiga angka, Marcus/Kevin dikejutkan dengan keberhasilan Goh/Tan menyamakan skor menjadi 20-20. Bahkan, tercipta tiga kali deuce karena tercipta skor 22-22. Akan tetapi, lagi-lagi Marcus/Kevin menunjukkan kelasnya sebagai ganda peringkat satu dunia dan mengakhiri gim kedua lewat kemenangan 24-22.