Marquez Menangi GP Spanyol, Rossi Finis Keenam

5 Mei 2019 19:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Marc Marquez menjalani balapan GP Spanyol. Foto: Gabriel Bouys/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Marc Marquez menjalani balapan GP Spanyol. Foto: Gabriel Bouys/AFP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tak ada lagi kejutan untuk sesi balapan Grand Prix Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (5/5/2019) malam WIB. Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, keluar sebagai pemenang, setelah mengungguli Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha)
ADVERTISEMENT
Kemenangan ini tak cuma menjadi pembalasan bagi Marquez setelah gagal finis pada seri terakhir di GP Amerika lalu. Dia sekaligus melanjutkan dominasi dengan meraih kemenangan ketiga di seri GP Spanyol.
***
Marquez sendiri hanya start dari posisi ketiga, tetapi masih satu grid dengan Fabio Quartararo selaku peraih pole position. Memanfaatkan keunggulan mesin Honda RC213V, Marquez langsung melesat dari garis start hingga melalui tikungan pertama dengan status pemimpin balapan.
Di belakang Marquez, ada tiga pebalap yang menggunakan mesin Yamaha: Quartararo, Franco Morbidelli (Petronas Yamaha), serta Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha). Keempatnya berjarak tak terlalu jauh satu sama lainnya.
Komposisi tersebut hanya bertahan sampai putaran kesepuluh. Karena Alex Rins dari Suzuki Ecstar mampu melakukan overtaking terhadap Vinales demi menduduki tempat keempat.
ADVERTISEMENT
Sinar Rins berlanjut. Dia tak menyia-nyiakan masalah mesin yang dialami Quartararo sebelum menyalip Morbidelli di lap ke-15. Alhasil, Rins mengekor Marquez yang masih memimpin balapan.
Sampai di situ saja kegemilangan Rins. Sulit baginya bersaing dengan Marquez yang sudah membentangkan jarak terlalu jauh. Malah, saat balapan menyisakan empat putaran, Rins masih diburu oleh dua pebalap lainnya, yakni Vinales dan Andrea Dovizioso (Ducati).
Ya, pemandangannya mirip-mirip GP Argentina lalu. Marquez melaju kencang meninggalkan lawan-lawannya, sementara tiga pebalap bersaing untuk posisi kedua.
Baru di putaran pemungkas, Rins mulai menjauhkan diri dari Vinales dan Dovizioso. Sementara itu, dua nama terakhir sama-sama mencatatkan waktu tercepat di lap ini untuk mengamankan posisi masing-masing.
ADVERTISEMENT
Tak ayal, komposisi podium tak mengalami perubahan. Marquez memenangi balapan dengan keunggulan 1,6 detik atas Rins. Disusul oleh Vinales yang merebut podium pertamanya musim ini. Lalu, Dovizioso si pemuncak klasemen sementara harus puas berada di luar podium karena cuma menempati posisi keempat.
Di sisi lain, Valentino Rossi yang merupakan rekan setim Vinales mampu finis di posisi keenam. Ini menjadi raihan cukup baik untuk sang rider veteran karena dirinya melakukan start dari posisi ke-13.