MotoGP Spanyol: Cal Crutchlow Start Terdepan, Marquez Kelima

5 Mei 2018 20:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Crutchlow di MotoGP Argentina. (Foto: JUAN MABROMATA / AFP)
zoom-in-whitePerbesar
Crutchlow di MotoGP Argentina. (Foto: JUAN MABROMATA / AFP)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sesi kualifikasi MotoGP Spanyol, Sabtu (5/5/2018) malam WIB, berlangsung menarik. Dua pebalap, Marc Marquez dan Cal Crutchlow, bersaing ketat merebut posisi start terdepan menjelang sesi berakhir.
ADVERTISEMENT
Di Sirkuit Jerez, di bawah cuaca cerah yang memayungi sirkuit sepanjang 4,4 kilometer tersebut, Marquez dan Crutchlow, yang langsung masuk Q2, langsung menggeber motor masing-masing begitu masuk lintasan.
Marquez, yang menunggangi Honda RC213V, melesat dan menorehkan catatan waktu 1:37,977 detik ketika sesi menyisakan sekitar 10 menit lagi. Dengan begitu, ia langsung naik ke posisi pertama.
Crutchlow tidak terima begitu saja. Ia langsung membabat catatan waktu Marquez dengan torehan 1:37,752 detik. Pebalap asal Inggris itu pun langsung menggeser posisi Marquez —yang harus puas turun ke posisi kedua.
Selesai? Belum. Masih ada sekitar enam menit tersisa sebelum sesi kualifikasi habis.
Melihat waktu yang tersisa, Marquez kembali masuk ke lintasan dan berusaha untuk mengalahkan catatan waktu Crutchlow tersebut.
ADVERTISEMENT
Namun, usaha Marquez sia-sia. Catatan waktu Crutchlow, pada akhirnya, tidak bisa dikalahkan.
Malah, Marquez tidak bisa berbuat banyak ketika catatan waktunya dikalahkan oleh Dani Pedrosa (bakal start dari posisi kedua), Johann Zarco (ketiga), dan Jorge Lorenzo (keempat). Akhirnya, ia harus puas start dari posisi kelima pada balapan besok, Minggu (6/5).
Menjelang sesi berakhir, ban motor Marquez mulai aus. Imbasnya, ia tidak bisa memperbaiki catatan waktunya.
Sementara itu, Crutchlow masih bisa memperbaiki catatan waktunya dengan torehan 1:37,653 detik. Buat pebalap LCR Honda itu, ini merupakan pole pertamanya dalam 29 balapan.