NBA: Bucks Kandaskan Raptors di Gim I Final Wilayah Timur

16 Mei 2019 13:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kawhi Leonard diadang oleh tiga pemain Milwaukee Bucks. Foto: Benny Sieu-USA TODAY Sports via Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Kawhi Leonard diadang oleh tiga pemain Milwaukee Bucks. Foto: Benny Sieu-USA TODAY Sports via Reuters
ADVERTISEMENT
Bermain di depan pendukung sendiri tak menjamin langkah Milwaukee Bucks berjalan lancar pada gim pertama final NBA Wilayah Timur. Menghadapi Toronto Raptors di Fiserv Arena, Kamis (16/5/2019), siang WIB, Bucks yang kesulitan hampir sepanjang kuarter pada akhirnya mengunci kemenangan 108-100.
ADVERTISEMENT
Bucks sempat menjanjikan di awal pertandingan dengan membuka keunggulan 4-0 kemudian 8-3. Setelahnya, banyak percobaan mereka yang meleset, sementara Raptors perlahan mulai menuai angka hingga sanggup menutup kuarter pertama dengan keunggulan 34-23.
Di kuarter dua dan tiga, pertahanan Raptors cukup rapat membuat Bucks sulit membalikkan keadaan. Sempat menipiskan defisit menjadi 47-50 jelang kuarter dua rampung, gap Bucks dengan Raptors kembali melebar menjadi 76-83 di akhir kuarter tiga.
Saat memasuki situasi genting di kuarter empat, bukan Giannis Antetokounmpo yang menjadi jawaban buat Bucks. Adalah Brook Lopez sebagai sosok pembeda yang memasukkan back-to-back three point di awal kuarter pemungkas menggeser skor jadi 82-83, kemudian satu lemparan bebas Nicola Mirotic membalikkan kedudukan menjadi 84-83.
ADVERTISEMENT
Brook Lopez melakukan selebarasi usai melakukan tembakan tripoin ke ring Toronto Raptors. Foto: Jeff Hanisch-USA TODAY Sports via Reuters
Sebuah dunk dari Lopez pula mengantarkan Bucks berbalik unggul 101-100 di sisa 2,20 menit laga. Lopez lalu memasukkan tripoin 25 detik yang mengubah skor jadi 104-100. Setelahnya, keran poin Raptors pampat, sedangkan Bucks menambah empat angka masing-masing dari dua free throw Khris Middleton dan Eric Bledsoe.
Kuarter empat memang menjadi kunci kemenangan Bucks kali ini. Mereka sanggup membuat Raptors gagal memasukkan delapan tembakan terakhir sebelum laga rampung. Pelatih Mike Budenholzer mengapresiasi penampilan skuat besutannya dan menyebut mentalitas Bucks semakin matang selama post-season 2018/19.
"Saya pikir hasil laga ini berbicara sedikit tentang karakter tim. Mereka terus memegang karakter itu dan bagi saya ini menjadi nilai yang bisa diambil selama babak playoff. Semoga kami tetap konsisten dengan apa yang kami lakukan, maka hal-hal baik akan terjadi pada kami," kata Mike dilansir ESPN.
ADVERTISEMENT
Giannis Antetokounmpo diadang oleh Kyle Lowry. Foto: Jeff Hanisch-USA TODAY Sports via Reuters
Bagaimana mentalitas Bucks khususnya beberapa sosok terlihat di akhir pertandingan. Lopez, misalnya, yang mencetak 13 poin di kuarter empat dari total 29 poinnya. Nama lainnya adalah Antetokounmpo. Walau tak terlalu menonjol, sosok asal Yunani itu mampu menyelesaikan laga dengan raihan double-double (24 poin dan 14 rebound).
Bagi kubu Raptors sendiri, kekalahan ini jelas disesalkan. Padahal, pemain-pemain kunci macam Lowry (30 poin) dan Kawhi Leonard (31 poin) tampil impresif di laga ini. Kendati begitu, Lowry menyebut timnya takkan larut dalam kekecewaan dan optimistis menatap gim kedua yang berlangsung Sabtu (18/5), pagi WIB.
“Di kuarter empat kami tak berkutik, 17-32. Mereka membuat kami tak bisa mengeluarkan permainan selama kuarter itu. Bucks juga semakin agresif, mereka membuat tembakan penting, menciptakan momentum bagus. Sangat menyebalkan ketika Anda kalah dengan cara seperti ini. Tapi, kami masih punya kesempatan dan belajar dari laga tadi,” tegas Lowry.
ADVERTISEMENT