NBA: Musim Reguler Rockets, Spurs, dan Cavs Berakhir dengan Kekalahan

12 April 2018 13:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tembakan LeBron James diblok. (Foto: David Richard-USA TODAY Sports via Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Tembakan LeBron James diblok. (Foto: David Richard-USA TODAY Sports via Reuters)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Musim reguler NBA resmi berakhir seusai 24 tim yang terbagi dalam 12 pertandingan pada Kamis (12/4/2018) pagi WIB, melakoni gim ke-82 mereka di musim reguler.
ADVERTISEMENT
Beberapa kejutan menghiasi pertandingan terakhir musim reguler ini. Di antaranya adalah bertumbangannya para tim jagoan macam Cleveland Cavaliers, San Antonio Spurs, Toronto Raptors, dan Houston Rockets.
Cavaliers misalnya, mereka keok di tangan New York Knicks yang baru saja mereka kalahkan dua hari sebelumnya. Tapi memang, sih, di laga ini Cavs melakukan beberapa rotasi di susunan pemainnya, kendati LeBron James tetap dimainkan. Hal ini ditujukan agar James bisa bertanding selama 82 pertandingan tanpa absen sekali pun, yang merupakan catatan pertama kali dalam kareirnya.
Berangkat dari alasan itu, Tyronn Lue memasang James, Larry Nance Jr, Jeff Green, Cedi Osman, dan George Hill sebagai starting five. Namun, dari kelima pemain awal itu, hanya Osman yang bermain di atas 11 menit. James hanya 10 menit dengan mencetak 10 poin, Hill 9 menit dengan 4 poin.
ADVERTISEMENT
Menit bermain memang sengaja diberikan Lue untuk para pemain bench-nya macam Ante Zizic yang turun 27 menit, Thristan Thompson 20 menit, London Perrantes 33 menit, John Holland 37 menit, dan center anyar mereka, Kendrick Perkins, 15 menit.
Segala perubahan ini berdampak pada kedalama skuat Cavs yang terlihat ketika empat pemain inti mereka diganti pada kuarter dua, Knicks bisa unggul 57-37 yang jadi momentum pertandingan ini menjadi milik Knicks. Hingga kuarter empat Cavs hanya bisa menipiskan selisih ketertinggalannya dan akhirnya menyerah dengan skor 98-110.
Kekalahan ini tidak membuat posisi Cavs di urutan keempat Wilayah Timur terusik dan tetap lolos ke babak playoff. Untuk James sendiri, lolosnya Cavs ke babak selanjutnya bakal memperbesar peluangnya untuk melaju ke babak final dalam delapan musim beruntun dan memenangi cincin juara keempat.
ADVERTISEMENT
"Kami punya kesempatan untuk juara. Kami ada di antara 16 tim yang punya kesempatan menjuarai NBA. Saya merasa musim ini paling baik dan saya punya catatan-catatan prestasi untuk mendukung (juara) terjadi dan saya mendapat kemenangan juga," tandas James usai laga kepada ESPN.
Dunk Carter ke ring Rockets. (Foto: Kelley L Cox-USA TODAY Sports via Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Dunk Carter ke ring Rockets. (Foto: Kelley L Cox-USA TODAY Sports via Reuters)
Kekalahan yang tidak membuat posisi berubah juga dialami pimpinan klasemen Wilayah Barat, Rockets, yang dipemalukan oleh Sacramento Kings di Golden 1 Center dengan skor 96-83. Sama seperti Cavs, Mike D'Antoni selaku pelatih Rockets melakukan rotasi besar-besaran untuk mengistirahatkan pemain inti mereka.
Nama-nama macam James Harden, Chris Paul, Eric Gordon, dan Clint Capela disimpan. Dengan begini, Rockets hanya bermain dengan delapan pemain dan Gerald Green jadi bintang di laga ini dengan sumbangan 31 poin.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan Cavs dan Rockets yang posisinya tidak berubah seusai keok. San Antonio Spurs kudu rela terjun ke posisi tujuh setelah lawatan mereka ke markas New Orlean Pelicans di Smoothie King Center berakhir dengan kekalahan.
Turun dengan kekuatan penuh sejak awal laga, skuat Gregg Popovich keok dengan skor 98-122. Duet antara Anthony Davis yang mencetak double-double (22 poin, 15 rebound) dan Rajon Rondo yang juga membukukan double-double dengan 19 poin dan 14 assist, jadi faktor utama bagi Pelicans menghancurkan Spurs.
Menuyusul tiga tim beken di atas, pimpinan klasemen Wilayah Timur, Raptors, menelan kekalahan ketika bertandang ke markas Miami Heat di American Airlines Arena. Tampil diperkuat Kyle Lowry dan DeMar DeRozan, Raptors keok 109-116.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, kemenangan justru didapatkan oleh Boston Celtics yang tengah terseok-seok dalam beberapa laga terakhir. Celtics yang tidak diperkuat Jayson Tatum, Jaylen Brown, Marcus Morris, Al Horford, Terry Rozier, dan tentunya Kyrie Irving, mampu melumat Brooklyn Nets di TD Garden dengan skor 110-97.
Jika kemenangan Celtics ini tidak menentukan karena tetap berada di posisi dua dan lolos ke playoff, kemenangan berharga didapatkan oleh Minnesota Timberwolves dalam laga hidup mati melawan Denver Nuggets yang tersaji di Target Center, markas Nuggets.
Laga ini penting karena kedua tim sama-sama punya kans lolos ke playoff, sebelum laga ini dimulai, Nuggets yang ada di posisi sembilan punya rekor sama dengan Wolves yang ada di peringkat delapan dengan 46 menang dan 35 kalah. Hanya saja, Nuggets kalah selisih memasukkan dan kemasukan poin, oleh karenannya laga ini wajib mereka menangi jika ingin lolos.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi, perkasannya Jimmy Butler dan Karl-Anthony Towns di kubu Wolves membuat perlawanan Nuggets hingga babak overtime berakhir menyakitkan usai dikalahkan dengan skor 106-112. Dengan begini, Nuggets kudu mengubur mimpi mereka, sedangkan Wolves dengan senang melenggang ke babak playoff yang pertama kali mereka rasakan sejak 2004 silam.
Berhargannya kemenangan ini tercermin dari komentar Towns, menurut pemain berusia 22 tahun itu lolosnya Wolves ke playoff seperti sebuah mimpi. "Kemungkinan saya akan tertidur puas malam ini dan terbangun di tengah malam kemudian mulai menangis. Ini sangat menyentuh saya," ujarnya dilansir ESPN.
Well, dengan demikian selesai sudah parade 82 pertandingan musim reguler NBA yang telah tersaji sejak Oktober 2017 lalu. Kini, ada 16 tim yang terbagi dalam dua wilayah akan saling sikut kembali di babak playoff dan melanjutkan perjuangan mereka untuk mencapai final NBA.
ADVERTISEMENT
Hasil lengkap pertandingan NBA gim ke-82 hari ini:
Minnesota Timberwolves 112-106 Denver Nuggets
Orlando Magic 101-92 Washington Wizards
Cleveland Cavaliers 98-110 New York Knicks
Oklahoma City Thunder 137-123 Memphis Grizzlies
Boston Celtics 110-97 Brooklyn Nets
Philadelphia 76ers 130-95 Milwaukee Bucks
New Orlean Pelicans 122-98 San Antonio Spurs
Miami Heat 116-109 Toronto Raptors
Chicago Bulls 87-119 Detroit Pistons
Los Angeles Clippers 100-115 Los Angeles Lakers
Portland Trail Blazers 102-93 Utah Jazz
Sacramento Kings 96-83 Houston Rockets.