Playoff NBA: Harden Cetak Rekor Buruk, Rockets Tetap Kalahkan Jazz

21 April 2019 15:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
James Harden di laga melawan Utah Jazz. Foto: Russ Isabella-USA TODAY Sports
zoom-in-whitePerbesar
James Harden di laga melawan Utah Jazz. Foto: Russ Isabella-USA TODAY Sports
ADVERTISEMENT
Gim ketiga dalam ronde pertama playoff NBA menjadi milik Houston Rockets. Kemenangan 104-101 atas Utah Jazz di Vivint Smart Home Arena pada Minggu (21/4/2019) menjadi penyebab.
ADVERTISEMENT
Hasil mayor di partai tandang ini pula yang memastikan Rockets unggul 3-0 dalam sistem tujuh laga. Artinya, mereka cuma butuh satu kemenangan lagi untuk melangkah ke semifinal Wilayah Barat.
Tuan rumah Jazz sebenarnya memulai laga dengan meyakinkan. Kemenangan di tiga kuarter pertama menjadi bukti. Namun, comeback juga menjadi kisah yang lahir di atas lapangan basket. Rockets tak cuma bangkit, tapi menggebrak dan menuntaskan laga dengan kemenangan.
James Harden masih menjadi tokoh penting buat Rockets. Turun gelanggang selama 39 menit, James sukses membukukan 22 poin, empat rebound, 10 assist, dan enam steal. Meski demikian, penampilan James tak kalis dari cela.
Buktinya, ia gagal mencetak poin dari 15 tembakan secara beruntun. Ini menjadi catatan terbanyak lebih dari 20 musim playoff NBA. Beruntung, Rockets masih memiliki Chris Paul. Ia menutup laga dengan torehan 18 poin, empat rebound, empat assist, dan tiga steal dengan akurasi tembakan mencapai 47%.
ADVERTISEMENT
Kabar baik kedua bagi fans Rockets, Harden berhasil mengatasi persoalan akurasi tembakannya tadi. Empat belas dari 22 poin yang ia bukukan lahir di kuarter pemungkas.
Di kubu lawan, ada Donovan Mitchell yang menjadi topskorer gim. Bintang berusia 22 tahun ini mengemas 34 poin, enam rebound, dan lima assist.
Kemenangan ini menjadi penanda penting bagi perjalanan Rockets di playoff NBA. Mereka menjadi satu-satunya tim yang berpeluang maju ke semifinal Wilayah Barat dengan catatan tak terkalahkan.
Joel Embiid Jadi Bintang di Kemenangan 76ers
Hasil mayor juga menjadi milik Philadelphia 76ers saat bertandang ke Barclays Arena pada Minggu (21/4/2019). Kemenangan 112-108 atas Brooklyn Nets memastikan 76ers unggul 3-1. Ya, ini menjadi gim keempat mereka di ronde pertama playoff NBA.
ADVERTISEMENT
Laga ini juga menjadi panggung yang mementaskan kembalinya Joel Embiid. Ia mewarnai pertandingan dengan 31 poin, 16 rebound, tujuh assist, dan enam blok. Menyusul sang bintang, ada Tobias Harris yang menyegel 24 poin, delapan rebound, dan enam assist.
Sementara,Caris LeVert menjadi topskorer Nets berkat torehan 25 poin. Di belakangnya menyusul D'Angelo Russell dan Jarrett Allen yang masing-masing menambahkan 21 poin.
Serupa dengan cerita kemenangan Rockets, 76ers juga mengawali pertandingan mereka dengan ketertinggalan poin dari tuan rumah. Nets tampil menggebrak dan unggul 33-24 di kuarter pembuka. Begitu pula dengan kuarter kedua, 76ers tertinggal 57-63.
Meski demikian, 76ers tak lekas tunduk di hadapan keunggulan lawan. Walau kalah secara poin, sebenarnya mereka mulai bangkit sejak kuarter kedua. Bila diperhatikan, pada kuarter kedua 76ers unggul peroleh poin. Di kuarter tersebut, Nets menambah 30 poin, sementara 33 poin masuk ke kantong 76ers.
ADVERTISEMENT
Jalannya pertandingan di kuarter ketiga imbang bagi kedua tim. Singkirkan dulu konteks Nets memimpin 91-85 karena kedua tim mampu mengumpulkan poin yang sama, 28 poin, di sepanjang kuarter ketiga.
Kegigihan 76ers untuk terus menekan baru menunjukkan hasil yang jelas pada kuarter pemungkas. Torehan 27 poin mereka catatkan, sementara Nets terhenti pada 17 poin. Keunggulan 10 poin itulah pada akhirnya yang membuat 76ers hanya butuh satu kemenangan lagi untuk merengkuh tiket semifinal Wilayah Timur.
Hasil Pertandingan Playoff NBA, Minggu (21/4/2019)
Brooklyn Nets vs Philadelphia 76ers (108-112)
San Antonio Spurs vs Denver Nuggets (103-117)
Utah Jazz vs Houston Rockets (101-104)
Detroit Pistons vs Milwaukee Bucks (103-119)