Prancis Terbuka: Pengalaman sebagai Bekal Halep Singkirkan Anisimova

6 Juni 2019 14:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Simona Halep, juara Prancis Terbuka 2018. Foto: REUTERS/Vincent Kessler
zoom-in-whitePerbesar
Simona Halep, juara Prancis Terbuka 2018. Foto: REUTERS/Vincent Kessler
ADVERTISEMENT
Semakin mendekati akhir turnamen Prancis Terbuka 2019, Simona Halep semakin sering menghadapi lawan-lawan yang berusia jauh lebih muda.
ADVERTISEMENT
Di babak 16 besar tiga hari lalu, sosok asal Rumania tersebut harus melawan petenis non-unggulan Polandia berusia 18 tahun, Iga Swiatek. Tanpa kesulitan, Halep menumbangkan Swiatek dengan skor telak 6-1 dan 6-0.
Lolos ke perempat final, Halep bakal berhadapan dengan Amanda Anisimova. Pemilik nama terakhir baru menginjak umur 17 tahun. Itu artinya, Halep bakal menghadapi lawan yang usianya 10 tahun lebih muda.
Kembali bersua petenis lebih belia, Halep memprediksi laga kali ini akan berjalan lebih ketat ketimbang pertarungannya dengan Swiatek. Bukan tanpa sebab, rekam jejak Anisimova di Prancis Terbuka 2019 terbilang impresif setelah mengalahkan unggulan ke-11, Aryna Sabalenka, di babak kedua.
Peringkat keduanya pun begitu jauh. Halep menempati posisi ketiga dunia, sementara Anisimova menduduki kursi ke-51. Namun, Halep menilai bahwa gap tersebut akan membuat Anisimova tampil lebih lepas.
ADVERTISEMENT
“Saya merasa tua, sangat tua saat melawan seseorang yang 10 tahun lebih muda daripada saya. Mereka muda, mereka tidak akan pernah merasa rugi sehingga setiap pertandingan melawan yang lebih muda itu sulit," kata Halep dilansir Reuters.
"Ketika Anda menghadapi seseorang yang peringkatnya lebih tinggi, Anda tidak perlu takut. Anda hanya akan bermain dan ingin menunjukkan kemampuan bermain tenis terbaik Anda,” ujarnya menambahkan.
Amanda Anisimova mencapai perempat final Prancis Terbuka 2019. Foto: Martin BUREAU / AFP
Kendati demikian, Halep tentu saja tak gentar. Status sebagai juara bertahan Prancis Terbuka mendongkrak kepercayaan dirinya. Dengan pengalaman yang lebih matang, Halep yakin bisa menumbangkan Anisimova yang namanya mulai tenar seusai lolos ke babak keempat Australia Terbuka pada Januari 2019.
“Saya merasa mereka memiliki perasaan seperti itu setiap menghadapi seseorang yang berperingkat lebih baik. Tetapi saya juga punya keuntungan karena bisa dikatakan saya lebih berpengalaman. Jadi, mari kita lihat saja nanti hasilnya pertandingannya," pungkas Halep.
ADVERTISEMENT
Duel antara Halep dan Anisimova dijadwalkan berlangsung di Kompleks Stade Roland Garros, Kamis (6/6/2019) pukul 17:00 WIB.