Senam Artistik Sumbang Perunggu untuk Indonesia

24 Agustus 2018 17:29 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim senam artistik putra Indonesia (Foto:  ANTARA FOTO/INASGOC/Michael Metekohi)
zoom-in-whitePerbesar
Tim senam artistik putra Indonesia (Foto: ANTARA FOTO/INASGOC/Michael Metekohi)
ADVERTISEMENT
Akhirnya cabor senam artistik mempersembahkan medali Asian Games 2018 untuk Indonesia. Berlaga di Hall D JIExpo, Kemayoran, Jakarta, pada Jumat (26/8/2018), Agus Prayoko merebut perunggu di nomor kuda-kuda lompat (meja lompat/vault) putra untuk Indonesia berkat torehan skor 14.125.
ADVERTISEMENT
Bila dirinci, di vault 1, atlet berusia 29 tahun ini membukukan skor 5.600 untuk tingkat kesulitan dan 8.625 untuk eksekusi. Sementara, di vault 2, Agus mendapat skor 5.200 untuk tingkat kesulitan dan 8.825 untuk eksekusi.
Di podium pertama, berdiri pesenam Hong Kong, Wai Hung Sek, yang membukukan skor 14.612. Sementara, medali perak jatuh ke tangan pesenam Korea Selatan, Hansol Kim, yang berhasil mencatatkan skor 14.550.
Dengan raihan ini, hingga hari keenam penyelenggaraan Asian Games 2018, Indonesia sudah mengoleksi 30 medali. Bila dirinci, akan menjadi sembilan emas, delapan perak, dan 13 perunggu. Untuk sementara, Indonesia masih ada di peringkat kelima tabel raihan medali emas.