5 Makanan yang Sebaiknya Tidak Dibawa Agar Penerbanganmu Nyaman

4 Desember 2017 9:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Berburu tiket penerbangan murah. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Berburu tiket penerbangan murah. (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Saat akan naik pesawat, masih banyak orang yang tetap membawa beberapa jenis makanan walaupun telah disediakan oleh pihak maskapai. Biasanya, mereka membawanya sebagai bekal atau oleh-oleh.
ADVERTISEMENT
Tetapi tahukah kamu, ada beberapa makanan yang tidak diperbolehkan untuk di bawa ke dalam pesawat. Karena dikhawatirkan, makanan tersebut dapat mengganggu kenyamanan dan keamanan penumpang lainnya. Dilansir Refinery29, ini dia beberapa jenis makanan yang tidak boleh dibawa ke dalam pesawat:
1. Makanan Berbau Menyengat
Durian Musang (Foto: Shutter Stock)
zoom-in-whitePerbesar
Durian Musang (Foto: Shutter Stock)
Makanan dengan bau menyengat seperti durian, acar, dan lainnya sangat dilarang untuk dibawa ke dalam pesawat. Ruangan di dalam pesawat sangat terbatas tanpa adanya ventilasi udara. Sehingga makanan yang memiliki bau menyengat akan sangat mengganggu kenyamanan penumpang lain selama penerbangan.
Menurut seorang pramugari dari maskapai penerbangan Hawaiian Air, Joyce Foley, beberapa makanan yang paling sering dilarang untuk dibawa karena bau nya adalah telur, ikan tuna, bawang, dan makanan cepat saji. Walaupun makanannya beraroma harum, jika dihirup terlalu lama akan membuat orang merasa mual.
ADVERTISEMENT
2. Makanan Berkuah dan Lengket
Sup Ayam (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Sup Ayam (Foto: Thinkstock)
Makanan yang berkuah dan lengket juga sangat tidak disarankan untuk dibawa saat akan bepergian dengan menggunakan pesawat. Selain akan merepotkan, makanan berkuah juga rentan tumpah dan membasahi penumpang lain.
Ketika bepergian dengan menggunakan pesawat, tidak jarang terjadi turbulensi yang menyebabkan goncangan pada pesawat. Goncangan tersebut dapat menyebabkan jatuhnya barang bawaan penumpang. Makanan berkuah akan membahayakan pesawat lain.
3. Makanan yang Membutuhkan Proses Makan yang Rumit
'Sushi' Ahimi (Foto: Dok. Ocean Hugger Foods)
zoom-in-whitePerbesar
'Sushi' Ahimi (Foto: Dok. Ocean Hugger Foods)
Sushi adalah salah satu makanan yang proses menyantapnya cukup rumit. Selain harus mencelupkan sushi ke dalam saus nya, remahan sushi juga akan mengotori pesawat. Bayangkan ketika kamu akan menyantap sushi, tiba-tiba terjadi guncangan di pesawat. Hal tersebut akan sangat mengganggu penumpang lainnya, bukan?
ADVERTISEMENT
Makanan ringan dan keripik juga tidak disarankan untuk dikonsumsi selama penerbangan berlangsung. Remahan makanan ringan dapat mengotori lantai penerbangan dan jika tidak dibersihkan segera, dikhawatirkan akan dihinggapi oleh banyak serangga.
4. Makanan Manis dan Asin
Sebenarnya makanan manis dan asin tidak sepenuhnya dilarang untuk dibawa ke dalam pesawat. Namun para ahli menemukan fakta bahwa kemampuan indera pengecap manusia khususnya rasa asin dan manis akan menurun ketika berada di ketinggian.
Semakin tinggi pesawat terbang, maka tekanan udara pun makin rendah. Ketinggian dan tekanan rendah inilah yang menyebabkan makanan yang disediakan di dalam pesawat akan selalu terasa hambar.
5.Minuman Beralkohol
Alkohol dapat menyumbat pembuluh darah. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Alkohol dapat menyumbat pembuluh darah. (Foto: Thinkstock)
Alkohol sebenarnya tidak dilarang untuk diminum di dalam pesawat. Namun sebaiknya hindari membawa alkohol sendiri karena dikhawatirkan konsumsi alkohol tidak dapat dikontrol sehingga menyebabkan mabuk dan akan membahayakan penerbangan.
ADVERTISEMENT
Beberapa pesawat menyediakan minuman beralkohol namun telah dikontrol berapa banyak penyajian yang disarankan. Selain itu, serupa dengan makanan manis dan asin, rasa minuman akan berubah ketika berada di ketinggian.
Jika kamu sering membawa makanan dan minuman ke dalam pesawat, ada baiknya perhatikan kembali jenis makanan dan minuman yang akan dibawa agar penerbangan berjalan dengan nyaman dan menyenangkan.