Alasan Sebaiknya Anda Punya 2 Foundation dengan Warna Berbeda

20 Juli 2018 17:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Contour agar terlihat tirus (Foto: Dok. Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Contour agar terlihat tirus (Foto: Dok. Thinkstock)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Foundation dan concealer merupakan dua kunci penting untuk menciptakan tampilan riasan yang sempurna, terutama jika Anda ingin memperhalus tekstur wajah.
ADVERTISEMENT
Selain berfungsi untuk menutupi noda atau bekas jerawat pada wajah, foundation juga berguna untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit.
Dan jika diaplikasikan dengan tepat, perpaduan concealer dan foundation juga bisa menciptakan ilusi wajah terlihat tirus, lho. Kuncinya ada pada permainan warna.
"Satu orang seharusnya punya dua warna (foundation dan concealer). Tak hanya satu warna saja," beber makeup artist Teddy Lim, saat dijumpai kumparanSTYLE (kumparan.com) dalam acara Clé de Peau Beauté, Bunga Rampai, Menteng, Jakarta Selatan, pada Rabu (19/7).
Contour untuk menciptakan dimensi pada wajah. (Foto: Dok. Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Contour untuk menciptakan dimensi pada wajah. (Foto: Dok. Thinkstock)
Menurut makeup artist senior ini, Anda sebaiknya punya satu warna natural dan satu warna foundation yang lebih gelap.
Agar tampak tirus, foundation atau concealer warna natural bisa Anda aplikasikan pada area T-zone. Sedangkan warna yang lebih gelap bisa disapukan pada rahang.
ADVERTISEMENT
Agar tak salah warna dalam memilih warna foundation atau concealer, Teddy punya tips yang mudah untuk dipraktekkan. Anda bisa membandingkan warnanya dengan rahang. Caranya, oleskan foundation secara merata pada area rahang. "Kalau warnanya menghilang di leher, berarti cocok. Selanjutnya bisa pilih concealer lebih gelap untuk shading. Akan kelihatan lebih tirus kalau ada bayangan terang gelapnya," terang Teddy lagi.
Jika ingin menyamarkan noda gelap pada titik-titik tertentu, Anda tinggal mengoleskan concealer berwarna gelap. "Setelah itu kalau mau diputihkan lagi, baru ditimpa pakai warna lain. Because i believe in blending," tutupnya.