Camila Cabello Pakai Hijab Saat Mengunjungi Masjid di Abu Dhabi

17 Februari 2019 15:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Camila Cabello saat mengunjungi masjid di Abu Dhabi. Foto: Instagram @camila_cabello
zoom-in-whitePerbesar
Camila Cabello saat mengunjungi masjid di Abu Dhabi. Foto: Instagram @camila_cabello
ADVERTISEMENT
Penyanyi terkenal Camila Cabello menuai banyak pujian dari para penggemarnya berkat foto yang ia unggah ke Instagram pada Jumat (15/2) lalu. Dalam dua foto yang ia unggah, Camila terlihat sedang mengunjungi Masjid Agung Sheikh Zayed di Abu Dhabi, ibu kota Uni Emirat Arab.
ADVERTISEMENT
Mengetahui bahwa ia sedang bertandang ke masjid, Camila pun tampil berbeda dengan mengenakan hijab berwarna hitam, lengkap dengan gamis (busana longgar panjang yang menutupi lengan dan kaki) berwarna merah bata.
Karena hal itu, dia menuai banyak pujian dari para penggemar yang memadati kolom komentar Instagram resminya. Pujian demi pujian dilontarkan dengan menyatakan betapa cantiknya Camila dalam balutan hijab. Belum lagi dengan riasan wajahnya yang sederhana tanpa polesan yang tebal. Sebagian penggemar pun mengapresiasi Camila karena telah menghormati tempat yang dikunjunginya.
Hal yang penggemar rasakan juga Camila nyatakan di caption unggahan fotonya. Pengalaman mengunjungi masjid dan mengenakan hijab membuatnya tersadar akan dunia yang begitu luas.
"Aku suka sekali bepergian ke tempat baru dan merasakan budaya yang amat berbeda. Ini membuat kita menyadari betapa kecilnya hidup kita jika dibandingkan dengan betapa besarnya dunia. Bahwa kamu hanyalah sebagian kecil dari sejuta pengalaman manusia lainnya. Namun, di waktu yang sama, bepergian membuatmu sadar bahwa kita tidaklah jauh berbeda," tulisnya di caption Instagram.
ADVERTISEMENT
Dalam unggahan yang sama, Camila juga menjelaskan alasan ia mengenakan hijab. Selain karena ia senang akan pengalaman baru, hijab tersebut ia kenakan untuk menghormati tempat dan budaya yang ia kunjungi.
"Aku mengenakan hijab sebegai bentuk penghormatan saat mengunjungi masjid. Di sebuah toko (saat membeli hijab), ada seorang gadis yang membantuku memasangkan hijab ini. Kami tidak memiliki bahasa yang sama, namun ia tersenyum saat memakaikannya pada saya. Hal itu membuatku merasa kami adalah teman dekat," tambah pelantun lagu 'Havana' ini.
Camila mengakui pengalaman ini merupakan momen spesial yang membuat ia sadar akan kebaikan dan kedakatan terhadap sesama manusia.
"Aku tidak bisa menggambarkannya, tetapi pengalaman seperti ini memberiku perasaan istimewa, untuk menjadi dekat dan benar-benar mencintai orang lain," tulisnya.
ADVERTISEMENT