Ini Alasan Meghan Markle Sering Kenakan Gaun Berwarna Biru Tua

6 November 2018 10:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Meghan Markle dalam balutan gaun biru tua (Foto: dok. Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Meghan Markle dalam balutan gaun biru tua (Foto: dok. Reuters)
ADVERTISEMENT
Sejak resmi menyandang status Duchess of Sussex, Meghan Markle sering terlihat mengenakan gaun berwarna navy atau biru tua.
ADVERTISEMENT
Mulai dari Dior Haute Couture Bateau Neck Dress, Double Breasted Dress lansiran Antonio Berardi, Folded Sail Dress dari Dion Lee, Navy Belted Satin Wrap Dress karya Jason Wu, Navy Barwick Dress dari Roland Mouret, Stella McCartney Navy Blue Cape Dress, hingga rok navy lansiran Givenchy yang mencuri perhatian.
Meghan Markle kenakan Givenchy di pernikahan Putri Eugenie. (Foto: Gareth Fuller/Pool via REUTERS)
zoom-in-whitePerbesar
Meghan Markle kenakan Givenchy di pernikahan Putri Eugenie. (Foto: Gareth Fuller/Pool via REUTERS)
Bahkan saat menjalani tur Australia Oktober lalu, Meghan terlihat mengenakan setidaknya empat gaun berwarna biru. Tingginya intensitas sang Duchess mengenakan gaun berwarna navy ini akhirnya menimbulkan rasa penasaran.
Apakah navy merupakan warna favorit Meghan Markle? Atau adakah alasan lain di balik pemilihan warna tersebut?
Pakar warna Karen Haller punya analisis sendiri terkait hal ini.
"Jika bicara soal psikologi warna, biru berkaitan dengan pikiran. Warna biru tua berkaitan erat dengan rasa percaya, logika, dan pengetahuan," jelasnya kepada Daily Mail.
Gaun Meghan Markle (Foto: Dok. Meghan Markle)
zoom-in-whitePerbesar
Gaun Meghan Markle (Foto: Dok. Meghan Markle)
Menurut Haller, Meghan sengaja memilih navy saat bertugas untuk menunjukkan profesionalisme. "Warna navy memberi kesan yang lebih bersahabat ketimbang hitam, mungkin ini alasan mengapa ia sering memilih navy saat tur kerajan selama 16 hari," sambungnya lagi.
ADVERTISEMENT
Dilansir situs Bourn Creative, warna navy membawa dampak positif pada alam bawah sadar manusia. Warna biru membuat tubuh memproduksi serotonin yang menenangkan jiwa. Secara spesifik, warna navy atau biru tua memberi kesan elegan, klasik, dan superior pada penampilan Anda.
Mulai sekarang, Anda pun bisa menjadikan warna navy atau biru tua sebagai warna outfit andalan Anda seperti Meghan Markle.