Inspirasi Padu Padan Outer dan Celana Kulot ala Hamidah Rachmayanti

9 Agustus 2017 18:25 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Outfit berbusana Hamidah Rachmayanti (Foto: Instagram/@hamidahrachmayanti)
zoom-in-whitePerbesar
Outfit berbusana Hamidah Rachmayanti (Foto: Instagram/@hamidahrachmayanti)
ADVERTISEMENT
Kamu yang bertubuh pendek, mungkin sering merasa bingung menentukan pakaian yang tepat untuk menutupi kekurangan kamu. Namun, tak perlu merasa kebingungan karena banyak jenis pakaian yang sebenarnya bisa kamu padu padankan untuk menyiasati hal tersebut.
ADVERTISEMENT
Salah satu selebgram hjab yang kini tengah sukses menapaki karier sebagai seorang presenter, Hamidah Rachmayanti menunjukkan jika dirinya tetap bisa tampil stylish meskipun badannya tak terlalu tinggi.
Outer dan celana kulot menjadi dua item fashion andalan wanita yang akrab disapa Midah ini dalam berbusana. Perpaduan yang apik membuat tampilannya mendapatkanya banyak pujian dari para followersnya di Instagram.
Yuk intip gaya Midah dalam memadukan outer dan celana kulot dengan ragam warna yang berbeda agar tetap terlihat stylish!
1. Warna Pastel
Bagi kamu yang menyukai warna pastel, maka kamu bisa mencontek gaya Midah yang satu ini. Outer warna dusty pink yang dipadukan dengan celana kulot plisket berwarna misty grey menjadi perpaduan warna yang tepat jika ingin tampil lebih feminim.
ADVERTISEMENT
Baju putih sebagai dalaman outer menambah keselarasan warna pastel yang dipilih. Tatanan hijab berwarna abu-abu muda pun menyempurnakan penampilan Midah saat itu.
2. Warna Earth
Saat ingin tampil lebih chic tanpa harus meninggalkan kesan feminim, kamu bisa menggunakan outer berwarna light grey yang dipadukan dengan celana kulot berbahan kaos dengan warna cokelat gelap atau earthy tone sebagai statement dari penampilan kamu. Padu padankan outer dengan baju dalaman lengan panjang berwarna cokelat keemasan dan kerudung berwarna senada agar tampilan lebih terlihat segar.
3. Monokrom
Perpaduan warna abu-abu dan hitam memang masih menjadi idola bagi sebagian orang dalam berbusana. Termasuk Midah yang juga menyukai warna monokrom.
Outer berwarna dark grey dengan kulot berbahan kaos berwarna hitam merupakan sebuah perpaduan yang sempurna bagi kamu yang ingin tampil simpel. Sentuhan warna cokelat susu pada hijab menambah penampilan kamu terlihat lebih menarik.
ADVERTISEMENT
4. Colorful
Jika ingin tampil lebih berwarna namun tak mau terlihat berlebihan, maka kamu menggunakna outer dengan motif aesthetic yang colorful. Warna-warni outer bisa menjadi statement kamu dalam berpakaian.
Padu padankan outer ini dengan dalaman baju lengan panjang berwarna putih dan kulot berwarna dusty pink yang cerah. Tatanan hijab yang simpel dengan warna mustard mampu mempertegas penampilan kamu tanpa harus terlihat berlebihan.
5. Garis-garis
Mungkin sebagian dari kamu menganggap jika mengenakan motif garis-garis akan membuat bentuk badan terlihat lebih berisi. Tak perlu khawatir, karena kamu biasa menyiasatinya dengan mengenakan outer dengan motif garis-garis yang dipadukan dengan dalam baju berwarna putih.
Celana kulot berwarna cokelat susu bisa kamu jadikan pilihan untuk menyempurnakan penampilan kamu. Pemilihan model hijab yang simpel dengan warna misty grey juga akan membuat penampilan kamu terlihat minimalis.
ADVERTISEMENT