Koleksi Terbaru Amy Atmanto, Kebaya Pengantin Minang hingga Bali

26 November 2017 11:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Amy Atmanto bersama model kebaya (Foto: Ratmia Dewi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Amy Atmanto bersama model kebaya (Foto: Ratmia Dewi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Saat ini perkembangan dunia mode Indonesia berkembang begitu cepat. Banyak designer muda bermunculan dengan berbagai ciri khasnya masing-masing. Namun, tren fashion berbalut kearifan lokal khas cita rasa Indonesia tetap menjadi primadona di kalangan pecinta fashion Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Salah satu desainer yang masih memegang teguh cita rasa Indonesia adalah desainer kebaya Amy Atmanto. Rancangannya yang berpotongan klasik-modern dan elegan ini menjadi ciri khas rancangannya.
Tak heran, karya Amy banyak dipakai oleh beberapa selebriti dan figur publik. Sebut saja Yenny Wahid, Nafa Urbach, dan Annisa Trihapsari yang turut memakai sulaman kebaya buatan Amy.
Dalam acara Womens Weekend yang digelar di Grand Indonesia, Amy berkesempatan untuk menampilkan koleksi kebaya pengantin terbarunya. Bertajuk Traditional Wedding and Luxury Kebaya Royal Sulam by Amy Atmanto, setidaknya ada 25 kebaya limited edition yang dihadirkan dengan memakan waktu persiapan sekitar satu bulan.
"Dalam fashion show ini kita memang tidak banyak mengeluarkan karya-karya baru, tapi kira-kira ada 25 limited edition dari Jawa, Sunda, Padang dan saya sendiri tadi memakai pakaian dari Bali. Jadi dari fashion show ini, saya memang ingin menggambarkan kecantikan keragaman wanita Indonesia," tutur Amy saat ditemui kumparan (kumparan.com) di Fountain Atrium Grand Indonesia, Sabtu (25/11) malam.
ADVERTISEMENT
Fashion show ini dibuka oleh peragaan kebaya khas dari daerah Jawa dan Sunda. Acara pun semakin meriah dengan munculnya Angel Lelga sebagai salah satu model dengan pakaian adat khas ranah Minang.
Angel Lelga dengan pakaian adat Sumatera Barat (Foto: Ratmia Dewi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Angel Lelga dengan pakaian adat Sumatera Barat (Foto: Ratmia Dewi/kumparan)
"Melalui fashion show ini dapat memperlihatkan karya-karya wanita Indonesia. Seperti yang aku pakai tadi khas dari Sumatera Barat. Aku senang Fashion Show yang tradisi seperti ini, karena budaya Indonesia tuh memang luar biasa," ujar Angel Lelga kepada kumparan saat ditemui di acara yang sama.
Melalui program Womens Weekend ini, Royal Sulam by Amy Atmanto mendukung perempuan Indonesia khususnya yang akan melangsungkan pernikahan.
Jenis-jenis kebaya yang dipamerkan (Foto: Ratmia Dewi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jenis-jenis kebaya yang dipamerkan (Foto: Ratmia Dewi/kumparan)
"Saat ini wanita Indonesia sudah semakin bangga terhadap kekayaan bangsanya sendiri karena itu yang membuatnya tampil berbeda dengan fashion lainnya. Jadi ada pride tersendiri,"lanjut Amy lagi.
ADVERTISEMENT
Euforia fashion berbasis budaya, yang bernuansa ethnic menjadi hal yang sangat diminati saat ini. "Semua berlomba-lomba menggunakan materi dari batik dan kain tenun," tutupnya mengakhiri perbincangan.